Bencana Nuklir Semakin Dekat, Pasukan Vladimir Putin Menembaki PLTN Zaporizhzhia yang Terbesar di Eropa

- 11 Agustus 2022, 21:32 WIB
Kengerian saat asap tebal membubung dari Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) Zaporizhzhia terbesar di Eropa.*
Kengerian saat asap tebal membubung dari Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) Zaporizhzhia terbesar di Eropa.* /Telegram /Express

ZONA PRIANGAN - Apa yang dikhawatirkan kini menjadi kenyataan saat Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) Zaporizhzhia jadi objek penembakan pasukan Vladimir Putin.

PLTN Zaporizhzhia yang menjadi fasilitas terbesar di Eropa bisa menimbulkan bencana nuklir saat meledak.

PBB dan pakar nuklir sudah memperingatkan akan adanya bencana besar jika pertempuran meletus di area PLTN Zaporizhzhia.

Baca Juga: Aktris Pemenang Oscar 2022, Jessica Chastain Berkunnjung ke Kiev Beri Dukungan untuk Ukraina

Rekaman video telah muncul menunjukkan asap tebal membubung dari PLTN Zaporizhzhia setelah dugaan penembakan pasukan Kremlin.

Pasukan Rusia dilaporkan telah menembaki daerah sekitar PLTN Zaporizhzhia, itu sangat mengkhawatirkan karena ada risiko besar.

"Lima serangan tercatat di area kantor komandan stasiun yang terletak di sebelah area pengelasan dan penyimpanan sumber radiasi," kata layanan pers Energoatom.

Baca Juga: Steven Seagal, Sahabat Vladimir Putin Temukan Sisa Roket Buatan Amerika di Penjara Olenivka

Lima serangan lagi terjadi di area stasiun pemadam kebakaran, yang terletak tidak jauh dari pembangkit listrik, lapor Express.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x