Lebih dari 100 Muslimin Melakukan Tarawih Pertama di New York Times Square

- 12 Maret 2024, 04:41 WIB
Ratusan muslim melakukan tarawih di NY Times Square.*
Ratusan muslim melakukan tarawih di NY Times Square.* /Yuki Iwamura/AP

 

ZONA PRIANGAN – Lebih dari seratus muslim melakukan ibadah salat tarawih bersama di New York Times Square pada Minggu malam menandai dimulainya bulan suci Ramadan.

Tampak beberapa bendera Palestina berkibar sebagai solidaritas terhadap rakyat Palestina di Gaza yang tengah menderita akibat kebrutalan Israel.

Tarawih yang merupakan ibadah khusus di malam bulan ramadan tersebut tampak dihiasi dengan latar belakang billboard lampu LED iklan yang menerangi landmark Manhattan di AS ini.

Baca Juga: Inilah Ucapan Selamat Ramadan dalam Berbagai Bahasa

“Sangat senang datang ke sini sebagai umat Muslim. Saya melihat Muslim dari setiap penjuru – saya merasa terkesima, ini pertama kalinya saya ke sini.

“Saya berniat untuk datang dan melihat komunitas ini,” ujar salah seorang jemaah, Salman Al-Hanafy (20), seorang operator forklift dari Kairo, Mesir.

Para jemaah tampak khusyuk beribadah bersama meskipun dalam cuaca dingin dan berangin, diiringi lantunan Nashid, dan anak-anak yang membaca Quran, yang juga dibagikan kepada kaum Muslimin dan pejalan kaki yang lewat.

Baca Juga: Kisah Mengerikan di Sebelah Kamp Auschwitz: Film Pemenang Oscar 'The Zone of Interest'

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: Arab News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x