Faktor Pemilih Malu-malu atau Shy Voters dan Peluang Donald Trump Menangi Pilpres AS 2020

- 3 November 2020, 14:31 WIB
Joe Biden dan Donald Trump yang bersaing memenangi Pilpres AS 2020./floridainsider.com
Joe Biden dan Donald Trump yang bersaing memenangi Pilpres AS 2020./floridainsider.com /

ZONA PRIANGAN - Banyak warga di luar Amerika Serikat (AS) yang tak menyadari kalau AS memiliki sistem pilpres yang berbeda dengan kebanyakan negara demokrasi lainnya, termasuk Indonesia. Warga AS tidak memilih secara langsung presiden mereka, tetapi melalui representasi yang disebut electoral college (EC).

Oleh karena itu, pemenang dalam pemilu AS adalah yang mendapatkan electoral votes atau suara pemilu terbanyak. Artinya, jika ingin memenangi pemilu AS, maka setiap capres di AS harus bisa mendapat banyak electoral votes (EV).

Dalam pemilu AS, setiap negara bagian punya kuota electoral votes yang berbeda-beda, sesuai dengan jumlah penduduk. Semakin banyak populasinya, jumlah EV-nya semakin besar.

Baca Juga: Arogan Berkendara di Jalan Raya, Bisa Dilakukan Siapa Saja, HOG Punya Pekerjaan Rumah yang Besar

Karena untuk memenangi pemilu, seorang capres harus mendapatkan minimal 270 dari total 538 electoral votes, tim kampanye para capres yang bersaing selalu berusaha keras untuk meraih dukungan dari negara bagian yang memiliki jumlah EV terbanyak, seperti California (55), Texas (34) dan Florida (29). Sementara Wyoming menjadi negara bagian dengan jumlah EV tersedikit (3).

Saat ini terdapat 538 electoral votes. Jumlah itu ditetapkan berdasarkan 435 kursi DPR atau Kongres (DPR AS), 100 kursi Senat, ditambah tiga jatah electoral votes untuk ibu kota AS, Washington DC.

Faktor shy voters

Uniknya sistem pilpres di AS ini membuat hasil pemilu di negara adidaya tersebut kerap tak terprediksi. Hasil statistik pemilu AS selama ini menunjukkan bahwa mayoritas capres yang mendapatkan suara paling banyak (popular votes) juga kerap mendapatkan suara pemilu atau electoral votes terbanyak.

Baca Juga: Hari Kedua, Tim SAR Gabungan Masih Mencari Anak Tenggelam di Sungai Citarum Kabupaten Bandung

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x