Pemain Diklat Persib Masih Berpeluang Perkuat Tim Senior

- 23 Agustus 2020, 11:47 WIB
GENERAL Manager (GM) Diklat Persib, Yoyo S. Adiredja.*/PERSIB.CO.ID
GENERAL Manager (GM) Diklat Persib, Yoyo S. Adiredja.*/PERSIB.CO.ID /

ZONA PRIANGAN - Adanya regulasi yang mewajibkan setiap klub yang berlaga di Liga 1 2020 menyertakan pemain U-20, membuka peluang pesepak bola muda merasakan atmosfer kompetisi profesional.

Termasuk di Persib Bandung, sudah banyak pemain yang sukses setelah meniti karier sebagai pemain muda.

Memang selama ini, penyertaan pemain muda di sejumlah klub, lebih banyak mengisi bangku cadangan.

Baca Juga: Wander Luiz Ciptakan Tiga Gol, Satu di Antaranya Cukup Spektakuler

Namun, tidak sedikit pula pemain muda yang merasakan jam bermain cukup banyak karena mampu menunjukan kualitas bermain di tim senior.

Bagi General Manager (GM) Diklat Persib, Yoyo S. Adiredja, regulasi yang diberlakukan untuk semua klub itu sangat berarti dalam pembinaan pemain muda.

"Pemain muda jadi punya ruang untuk menunjukan kemampuannya. Regulasi ini harus dimanfaatkan para pemain muda untuk meniti karier ke jenjang yang lebih tinggi," ujar Yoyo S. Adiredja.

Baca Juga: Wander Luiz Bertekad Membawa Kejayaan Persib

Menurut Yoyo, selama ini banyak pemain muda yang punya kualitas, hanya mereka kurang mendapat kesempatan bermain di klub senior.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x