Inilah Bocoran Interior Cybertruck Tesla dengan Interior Minimalis, Banyak yang Menyebut Simpel dan Bersih

- 27 Mei 2023, 20:56 WIB
Bagian interior Cybertruck.*
Bagian interior Cybertruck.* /Twitter/Daily Mail

ZONA PRIANGAN – Beberapa foto diklaim menjadi pertama kalinya yang memperlihatkan bagian dalam Tesla Cybertruck yang lama dinanti dan kini telah muncul secara online.

Beberapa jepretan dari interiornya muncul baru-baru ini, dipercaya telah diabadikan selama pertemuan para pemegang saham Elon Musk, minggu lalu.

Salah seorang pengguna Twitter mengatakan interior Cybertruck terlihat seperti dari film fiksi ilmiah berbiaya murah tahun 1980-an, sementara yang lain menyebut warna abu-abu gelap kabin terlihat ‘jelek’.

Baca Juga: Lebih dari 70.000 Pengguna Baru Bergabung dengan Platform Mastodon Setelah Elon Musk Menjadi Chief Twit

Namun, seperti dilansir Daily Mail, ada juga warganet yang memuji interiornya, dikatakan ‘simpel dan bersih’ dan ‘kesemuanya tampak menyenangkan.’

Gambar-gambar, yang dibagikan dalam forum peminat Cybertruck, memperlihatkan ada layar interior besar, pengendali jok futuristik, dan kabin yang sederhana.

Cybertruck – yang dihargai mulai $39,900 (hampir Rp 600 juta)- sudah terlihat beberapa kali berkeliaran, tetapi tidak pernah diperlihatkan bagian interiornya.

Baca Juga: Kangana Ranaut Melontarkan Pujian Terhadap CEO Tesla Elon Musk yang Sekarang Memimpin Twitter, Ini Alasannya

Foto-foto tersebut memperlihatkan pandangan dari pengemudi dan penumpang serta bagian sisi dalam mobil, yang dibagikan oleh Klub Pemilik Cybertruck.

Salah satu foto memperlihatkan layar besar tergantung di tengah bagian dashboard, namun perkabelan yang tak rapih terlihat di bagian belakangnya.

Para warganet juga menyoroti fitur bagian kiri jendela kecil berbentuk intan, yang dikritik bisa menghalangi pandangan.

Baca Juga: SpaceX Milik Elon Musk Isyaratkan Dennis Tito Sebagai Wisatawan Antariksa Terbang Mengelilingi Bulan

Para penggemar juga banyak yang tidak puas mengenai posisi jok tengah di depan Cybertruck, yang menjadi rumor sejak debutnya pada 2019.

Bahkan orang-orang tidak begitu antusias ketika sebuah Cybertruck terlihat di jalanan California sebulan yang lalu.

Sebuah gambar dari kendaraan dengan plat baja ini muncul secara online, memperlihatkan mobil listrik ini di tempat parkir Fremont dan terlihat tidak seperti yang diperkenalkan di awal oleh Musk.

Baca Juga: Elon Musk Batal untuk Membeli Twitter Senilai USD 44 Miliar Karena Twitter Menolak Memberitahu Akun Palsu

Cybertruck tersebut juga memiliki roda-roda yang berbeda dan sasis depannya tampak seperti sesuatu yang dibangun dengan blok-blok Lego.

Beberapa orang juga membandingkan Cybertruck dengan kendaraan dalam film “Mad Max: Fury Road” atau film “Warrior of the Lost World.”

Cybertruck Tesla menjadi sebuah sensasi ketika diperkenalkan ke publik dunia pada November 2019.

Baca Juga: Aneh, Xavier Alexander Musk Ganti Kelamin dan Tidak Mengakui Elon Musk Sebagai Ayah Biologisnya

Peristiwa perayaannya pun menjadi mimpi buruk bagi Musk setelah kaca pada mobil Cybertruck listrik tersebut pecah dihantam setelah ia membanggakannya sebagai anti-pecah.

Musk telah berjanji produksi Cybertruck akan dimulai pada awal 2021, tetapi tanggal tersebut meleset. Dan dijadwalkan setiap tahun, namun terus meleset.***

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x