IMI Kabupaten Bandung Siap Berkiprah dan Berkontribusi Melalui Prestasi di Cabang Olahraga Otomotif

- 29 Juli 2023, 08:34 WIB
Ketua Pengprov IMI Jawa Barat, H Daniel Mutaqien Syafiuddin (kedua kiri) melantik dan mengukuhkan kepengurusan Pengcab IMI Kabupaten Bandung,  Kamis 27 Juli 2023 di Soreang, Kabupaten Bandung.*
Ketua Pengprov IMI Jawa Barat, H Daniel Mutaqien Syafiuddin (kedua kiri) melantik dan mengukuhkan kepengurusan Pengcab IMI Kabupaten Bandung, Kamis 27 Juli 2023 di Soreang, Kabupaten Bandung.* /ZonaPriangan/Yudhi Prasetiyo

Bupati Bandung H. M. Dadang Supriatna mengapresiasi dilantiknya jajaran pengurus IMI Pengcab Kabupaten Bandung.

“Banyak tantangan luar biasa di tahun ini dan pada tahun mendatang, terkait target medali emas Koni Kabupaten Bandung di Porprov mendatang adalah 100 medali emas, salah satunya diharapkan melalui cabang olahraga otomotif,” kata Bupati.

Bupati juga menanggapi keinginan ketua pengcab IMI Kabupaten Bandung yang menginginkan adanya sirkuit permanen di Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Sah! Daniel Mutaqien Syafiuddin, Ketua Umum IMI Jawa Barat 2021-2025

"Ayo cepat kita bekerja sama untuk segera merealisasikan membangun sirkuit. Untuk urusan anggaran bisa dibicarakan, bagaimana desain dan sebagainya, saya siap mendukung," tegas Bupati Bandung.

Sementara, Ketua Pengprov IMI Jawa Barat, H Daniel Mutaqien Syafiuddin menegaskan kembali soal IMI yang sejatinya bukan hanya bicara tentang otomotif, prestasi olahraga dan hobi saja, tapi juga tentang penyelamatan generasi muda.

"Anak muda pasti suka dengan otomotif, sebagai regulator otomotif harus memberikan fasilitas dan event-event berkualitas untuk generasi muda," kata Daniel.

Baca Juga: Asia Cross Country Rally 2022 akan Jadi Ajang Pembuktian Ketahanan Mitsubishi Triton di Trek Off-road

Daniel menambahkan, bahwa pihaknya akan terus menjajaki kerjasama positif dengan pihak- pihak terkait untuk menggelar event balap resmi, sehingga tidak ada lagi yang namanya event balap liar.

"Saya ucapkan selamat bekerja buat pengurus Pengcab IMI Kabupaten Bandung yang baru, dengan keikhlasan dengan tanggung jawab yang penuh kita semua dapat kembali membangkitkan dunia otomotif," tegas Daniel.

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x