Riyan Adisaputra dan Andika Rama Maulana Juara Utama HRSC 2020

- 4 September 2020, 16:36 WIB
Honda Racing Simulator Championship (HRSC) 2020 telah berakhir dan menghasilkan juara untuk kelas Professional dan kelas Amateur.*/DOK. HPM
Honda Racing Simulator Championship (HRSC) 2020 telah berakhir dan menghasilkan juara untuk kelas Professional dan kelas Amateur.*/DOK. HPM /

Harapannya durasi balapan HRSC ini bisa dievaluasi,sehingga tetap menyuguhkan balapan yang kompetitif disetiap putarannya,"ujar, Andika Rama Maulana, simracer kelas Profesional.

Sedangkan pada klasemen HRSC di kelas Amateur, Riyan Adisaputra menjadi juara dikelas ini dengan memimpin total 111 poin. Sedangkan Raditya Hendarmo berada pada posisi kedua dengan total 96 poin dan Alfan Dani bertahan di posisi ketiga dengan perolehan total 87 poin.

Baca Juga: Tampilan dari Harley-Davidson 338R Telah Bocor ke Publik Lewat Media Sosial

"Kesulitannya sudah pasti mencatat waktu terbaik di babak kualifikasi, karena setiap peserta perbedaan waktunya sangat sedikit dan ketat sekali. Seri ketiga di Silverstone menjadi tantangan yang sangat sulit dan cukup berkesan.

Berharap event HRSC ini setiap tahun bisa tetap digelar secara berkesinambungan,"ujar,Riyan Adisaputra, simracer kelas Amateur.

Untuk kelas Amateur, juara 1 akan memperoleh hadiah sebesar Rp 5 juta, juara 2 sebesar Rp 4 juta, juara 3 sebesar Rp 3 juta, juara 4 sebesar Rp 2 juta dan juara 5 sebanyak Rp 1 juta.

Baca Juga: Menggunakan Teknik Engine Brake dengan Benar

Business Innovation and Marketing & Sales Director HPM, Yusak Billy, mengatakan aktivitas balap virtual ini sejalan dengan semangat "Everyone Can Race" yang selalu kami usung, yang bertujuan agar semakin banyak orang dapat menikmati kesenangan dalam balapan.

"Dari enam seri yang berlangsung kemarin juga terlihat bahwa ajang balap virtual ini menyajikan persaingan yang sangat ketat dan memberikan kesempatan bagi para peserta untuk dapat bersaing secara terbuka, serta menjadi alternatif tontonan bagi para pencinta balap di masa pandemi ini.

Tidak menutup kemungkinan nantinya akan ada kelas-kelas baru di HRSC berikutnya," ungkap Yusak Billy dalam pengumuman pemenang secara virtual, Jumat 4 September 2020.

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah