IIMS 2024 Digelar Sebelas Hari Penuh Program Pendukung Otomotif hingga Kolaborasi Lintas Sektor

- 30 November 2023, 18:06 WIB
Salah satu yang dinantikan dalam perhelatan IIMS, yaitu kesempatan dalam menguji kendaraan secara langsung melalui test drive dan test ride di IIMS Track.*
Salah satu yang dinantikan dalam perhelatan IIMS, yaitu kesempatan dalam menguji kendaraan secara langsung melalui test drive dan test ride di IIMS Track.* /IIMS

Beberapa program menarik lainnya, seperti IIMS Offroad Experience, yaitu pertunjukan menguji kendaraan off-road di arena khusus dengan medan menantang.

Selain itu, ada juga IIMS Crazy Globe dimana pengunjung dapat menikmati pertunjukan yang memicu adrenalin serta berbagai program menarik yang dihadirkan oleh komunitas otomotif.

IIMS membuktikan eksistensinya sebagai salah satu penyelenggara pameran otomotif terkemuka di Indonesia yang memiliki dampak besar dalam perkembangan industri otomotif nasional.

Baca Juga: Destinasi Wisata Termahal Dunia: Singapura dan Zurich Puncaki Daftar!

Hal tersebut juga diwujudkan dalam kerjasama strategis IIMS dengan MUFG Group, Bank Danamon, dan Adira Finance dalam penyelenggaraan mendatang.

Sinergi kuat ini bertujuan untuk membawa pengalaman pameran otomotif ke tingkat baru sambil mendukung pertumbuhan industri otomotif Indonesia.

“Selama 11 hari, IIMS akan menyajikan program otomotif dan hiburan (entertainment). Kolaborasi ini adalah bukti konkret IIMS sebagai platform inklusif yang menyatukan inovasi dari berbagai sektor," ujar Rudi MF, Project Manager IIMS 2024.

Baca Juga: IIMS 2024 akan Memaksimalkan Seluruh Area JIExpo Kemayoran sebagai Upaya Totalitas Ekspansi Ruang Pameran

"Kesempatan untuk memperluas bisnis, memamerkan inovasi, dan menjadi bagian dari IIMS 2024 masih tersedia.” pungkas Rudi MF.

Untuk itu, jangan lewatkan kesempatan untuk mengetahui lebih banyak tentang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024.

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah