Inilah Bocoran Spesifikasi Mobil Listrik Baru Wuling Cloud EV

- 15 Februari 2024, 11:54 WIB
Mobil Listrik Wuling Cloud EV.
Mobil Listrik Wuling Cloud EV. /tangkapan layar Instagram.com/sinoauto.id

ZONA PRIANGAN - Sebuah teaser mobil listrik Wuling terbaru sudah tersebar dan ramai diperbincangkan didunia maya, yakni di di akun instagram resmi @wulingmotorsid.

Wuling akan segera menambah varian baru mobil listrik di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, 15-25 Februari 2024 di JI Expo Kemayoran Jakarta.

Jenis mobil listrik yang akan diluncurkan Wuling adalah berjenis MPV kompak lima penumpang bernama Wuling Cloud EV.

Baca Juga: Toyota Avanza dan Veloz 2022 Terkena Recall, Cek Komponennya dan Segera Bawa ke Bengkel

Sebelumnya, Wuling juga telah mendaftarkan nama Cloud EV. Hal ini diketahui dari Pangkalan Data Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan HAM. Tercantum permohonan DID2023081672 dengan nama pemilik SAIC-GM-Wuling Automobile Co., Ltd.

Dalam teaser video tersebut menunjukan bagian belakang, pelek, hingga logo Wuling di bagian depan yang berada di port pengisian baterai. Bisa dipastikan, model anyar ini adalah mobil listrik, yaitu Cloud EV.

Wuling Cloud EV punya panjang 4.295 mm, lebar 1.850 mm, tinggi 1.652 mm. Kemudian jarak sumbu roda 2.700 mm. Semua model dibekali motor sama, dapat menghasilkan tenaga 100 kW (136 PS) dan torsi maksimal 200 Nm.

Baca Juga: Jaga AC Mobil Saat Libur Panjang Agar Tak Bermasalah di Segala Cuaca, Kabin Tetap Nyaman Kaca Tak Berembun

Lantaran memiliki dua daya jelajah, masing-masing disediakan paket baterai lithium fosfat 37,9 kWh dan 50,6 kWh. Belum diketahui, mana yang hendak diniagakan di Indonesia.

Berbeda dengan Wuling Air ev yang cuma mengandalkan pengisian AC. Wuling Cloud EV dapat dicas lewat fast charging (DC). Untuk menyetrum baterai 30 persen – 80 persen dalam waktu 30 menit saja.***

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x