BYD Berikan Garansi Baterai yang Cukup Lama Selama 8 Tahun

- 28 Februari 2024, 12:37 WIB
Dealer BYD di Bandung.
Dealer BYD di Bandung. /Zonapriangan.com/Yudhi P

ZONA PRIANGAN — Seperti kita ketahui pabrikan mobil baru BYD motor memiliki produk  Dolphin, Atto 3, dan Seal.

Dalam waktu dekat model mobil BYD yang akan dipasarkan di Inodnesia, yakni MPV mewah listrik Denza D9 yang dipamerkan saat IIMS 2024.

Sebagai pendatang baru BYD memberikan garansi selama 6 tahun atau 150 ribu kilometer untuk kendaraan.

Sementara garansi delapan tahun atau 160 ribu km dengan State of Health (SoH) ≥ 70% untuk traksi baterai. Jaminan delapan tahun atau 150 ribu km untuk unit penggerak (drive unit).

Baca Juga: Mitsubishi Outlander PHEV Resmi Dihentikan Penjualannya di Indonesia

“BYD telah berdiri selama 30 tahun (berdiri sejak tahun 1995) dan mendedikasikan inovasinya untuk pengembangan teknologi di berbagai industri. BYD bahkan menjadi produsen baterai terbesar kedua di dunia dan memproduksi kendaraan listrik dengan penjualan NEV (new energy vehicle) nomor satu di dunia selama dua tahun berturut-turut . Kesuksesan ini kami capai dengan melakukan riset berkala secara dunia untuk mengukur umur baterai kendaraan listrik BYD dan memastikan baterai kami mempunyai kualitas terbaik yang siap digunakan untuk konsumen,” ujar Eagle Zhao, President Director PT BYD Motor Indonesia.

Di sisi lain, selain garansi BYD tersebut, mereka pun menjamin keamanan blade battery. Tim riset dan pengembangan yang terdiri dari 7.000 orang telah mendidikasikan semua potensi untuk blade battery.

Tim riset khusus ini bertanggungjawab untuk menguji sistem keamanan dan keseluruhan teknologi yang menjadi perhatian utama BYD.

Baca Juga: 1.073 Unit Motor Honda Laris di IIMS 2024, Honda Stylo yang Terbanyak

Dengan peningkatan teknologi dan inovasi sebagai fokusnya, jenama dari China ini terus mengembangkan baterai dengan kapasitas yang lebih besar, umur pemakaian yang lebih panjang, waktu pengisian yang lebih cepat, dimensi baterai yang lebih minimalis, dan daya tahan yang lebih kuat.

BYD telah mengekspor blade battery ke berbagai produsen mobil dan industri lainnya di seluruh dunia.

Blade battery telah melalui Nail Penetration Test untuk memastikan kualitas keamanan dan mengeliminasi potensi kebakaran apabila terjadi kecelakaan.***

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x