Repot! Hari Ini Sebagian Warga Kota Cirebon Bau Karena Tidak Bisa Mandi Sore

5 Desember 2020, 16:11 WIB
FOTO ilustrasi kocoran air ledeng.* /PIXABAY/

ZONA PRIANGAN - Sebagian warga Cirebon sore ini, Sabtu 5 Desember 2020 siap-siap tidak bisa mandi.

Keruan saja mereka jadi mengeluh karena badannya jadi bau, walau cuaca di Kota Cirebon hari ini turun hujan.

Hal itu akibat aliran air ledeng (PDAM) di sejumlah wilayah Kota Cirebon tidak lancar, bahkan sama sekali tidak ngocor.

Baca Juga: Peserta Kartu Prakerja Lalai Melakukan Ini, Maka Bantuan Rp 2,4 Juta Bisa Hangus!

Penghentian sementara aliran air ledeng tersebut terkait erat, PDAM Tirta Giri Nata Kota Cirebon melakukan maintenance rutin.

Ada beberapa kegiatan pemeliharaan jaringan pipa distribusi ke sejumlah wilayah yang mengganggu kocoran air ledeng.

"Dari pagi ngocornya kecil sekali. Ngumpulin air susah sekali hari ini. Apalagi ada pengumuman, distribusi air ledeng akan dihentikan sore ini," ujar Warta warga Kesambi Baru.

Baca Juga: Benar Loh Ada Keturunan Nabi Muhammad SAW di Indonesia, Ini Daftar Namanya

Menurut dia, air yang dikumpulkan dari pagi, sudah habis untuk kegiatan sehari-hari seperti mencuci piring atau berwudhu.

Warta bersama istri dan anaknya sudah memperkirakan bakal tidak bisa melakukan mandi sore hari.

Hal yang sama dirasakan Ibu Tari warga Bedeng Baru. Dia mengaku tahu ada pengumuman air ledeng bakal tidak ngocor.

Baca Juga: Cina Ingin Kuasai Wilayah Indonesia Lewat Klaim Laut China Selatan, AS: Mirip Nazi

"Memang baru hari ini sih, air ledeng bermasalah. Biasanya sih lancar-lancar saja. Walau cuma sehari, tetap saja mengganggu aktivitas sehari-hari," ujar Ibu Tari.

Sementara warga Warnasari, Ruseno hanya bisa pasrah dengan kenyataan air ledeng yang tidak ngocor.

"Ya mau apalagi, walau agak kesal namun itu tidak banyak menolong dengan apa yang terjadi. Risikonya ya tidak mandi sore," ucapnya.

Baca Juga: Aglonema Butterfly Cocok Dipajang Dalam Ruangan dan Pekarangan Rumah

Sedangkan Halim warga Ampera menuturkan dirinya sudah melakukan antisipasi dengan adanya rencana penghentian sementara distribusi air ledeng.

"Kebetulan saya punya jaringan yang bisa menyedot air tanah. Jadi tak masalah jika hari ini ledeng tidak ngocor," ungkapnya.***

Editor: Parama Ghaly

Tags

Terkini

Terpopuler