Ngeri, Banjir Sudah Merendam Ratusan Hektare Sawah di Jatitujuh, Petani Sedih

- 7 Januari 2021, 05:49 WIB
RATUSAN hektare sawah di Jatitujuh Majalengka terendam banjir.*
RATUSAN hektare sawah di Jatitujuh Majalengka terendam banjir.* /Rachmat Iskandar ZP/

Yahya petani di Desa Panyingkiran Kecamatan Jatitujuh mengungkapnan, areal sawah di wilayahnya yang terendam banjir mencapai 3 hektare.

Namun desa tetangganya seperti Biyawak dan Jatiraga mencapai puluhan hektare karena posisi sawah lebih rendah.

Baca Juga: Tubuh Tiba-tiba Ada Memar, Hati-hati Anda Berarti Sudah Terserang Penyakit Mematikan Ini

Kepala Desa Jatiraga, Kecamatan Jatitujuh, Carsidi mengungkapkan, areal sawah yang terendam di wilayahnya mencapai kurang lebih 30 hektare.

Masing-masing berada di Blok Kilang Maong, Bang Tangkal dan Blok Bedug, dengan usia tanam rata-rata satu bulan lebih.

“Sungai Cibuaya meluap sejak Minggu malam. Namun jika hujan kembali turun kemungkinan sungai akan meluap,” tutur Carsidi.

Baca Juga: Kaum Pria Pasti Malu Menderita Penyakit Ini tapi Cobalah Ramuan Daun Pandan untuk Mengatasinya

Banjir di Jatitujuh sempat ditinjau Dandim 0617 Majalengka Let Kol Inf Andik Suswanto, Rabu (6/1/2021).

Sawah yang terendam banjir mencapai kurang lebih 300 hektare. Itu terjadi di Desa Jatitujuh seluas 20 hektare.

Jatitengah 26 ha, Jatiraga 30 ha, Desa Sumber Kulon 30 ha, Desa Sumber Wetan 45 ha, Biawak 30 ha dan serta Desa Panyingkiran 2 ha.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah