Mahfud MD: Akui Pemerintah Jokowi korupsi, Kemiskinan Mengalami Penurunan Meski Korupsi Sering Terjadi

- 3 Mei 2021, 07:30 WIB
Menkopolhukam Mahfud MD.
Menkopolhukam Mahfud MD. /Tangkapan layar instagram.com/@mohmahfudmd

ZONA PRIANGAN - Politikus Partai Demokrat Benny K Harman menanggapi pernyataan Menkopolhukam Mahfud MD yang mengakui Pemerintah Jokowi Korupsi dalam webinar Tadarus Demokrasi dengan tema Ekonomi dan Demokrasi beberapa waktu sebelumnya.

Melalui unggahan di Twitter Minggu, 2 Mei 2021, Benny mengartikan jika ucapan Mahfud MD bisa dinilai sebagai pernyataan yang adanya korupsi di pemerintahan era Jokowi saat ini.

Mahfud MD pun berkata jika masyarakat tak perlu kecewa karena Indonesia terus mengalami kemajuan secara ekonomi dari masa ke masa.

Baca Juga: Dokter Tirta: Banyak Masyarakat yang Berhenti Melawan Covid-19 Jika Pandemi Ini Tiada Akhir

Mahfud MD meminta masyarakat tak sepenuhnya kecewa kepada pemerintahan yang dinilai koruptif dan oligarki.

Ia menyebut dari sejak era Presiden Soekarno, tingkat kemiskinan terus ditekan dari yang awalnya sangat tinggi, hingga mencapai 11,9 persen pada akhir era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Di era pertama pemerintahan Presiden Joko Widodo, angka ini terus ditekan hingga 9,1 persen. Masuk ke periode kedua Jokowi, Mahfud menyebut tingkat kemiskinan kembali naik ke 9,7 akibat pandemi Covid-19 yang menyerang sejak tahun lalu.

Baca Juga: Dijanjikan Vaksin Covid-19, Gadis Remaja ini Diperkosa Secara Bergilir

"Artinya ada kemajuan meski banyak korupsinya. Indonesia ini kaya raya. Meski jika dikelola secara koruptif, itu manfaatnya tetap banyak oleh rakyat. Apalagi jika dikelolanya nanti secara bersih dari korupsi," kata Mahfud.

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetiyo

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x