Jalan Tol Menuju Bandara Kertajati Telah Rampung Dibangun

- 2 November 2021, 21:15 WIB
jalan tol menuju BIJB Kertajati telah selesai dan siap digunakan.
jalan tol menuju BIJB Kertajati telah selesai dan siap digunakan. /Zonapriangan.com/Rachmat Iskandar ZP

ZONA PRIANGAN - Pembangunan jalan tol dari ruas Cipali menuju  BIJB Kertajati sepanjang 4 km sudah seluruhnya rampung dan kini menunggu diterbitkannya sertifikat kelayakan untuk dipergunakan. Setelah itu tol sudah bisa dioperasikan sesuai yang harapan pemerintah.

CEO Grup Bisnis Tol Astra, Krist Ade Sudiono, Selasa 2 November 2021 usai meresmikan Kampung Berseri Astra di Desa Bongas Kulon, kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Majalengka, untuk peresmian  pengoperasian tol akses bandara dari Cipali ini masih menunggu arahan dari pemerintah. Hanya kemungkinan besar ruas tol tersebut baru akan dioperasikan setelah akses Tol Cisumdawu selesai pengerjaannya.

“Kami belum mengetahuii kapan tol yang dibangun Astra Tol itu akan mulai dioperasikan. Hanya kajian kelayakan pengperasian sudah ditinjau dan dilakukan penelitian pada pekan kemarin, tinggal menunggu sertifikatnya. Jadi ruas tol ini sudah benar-benar tuntas. Menyangkut kapan waktu pengoperasian itu tergantung dari Pemerintah,” ungkap Krist Ade Sudiono.

Baca Juga: Rocky Gerung: Sebuah Kekonyolan Staf Khusus Menteri Keuangan Unggah Video Hoax, Jangan Dilaporkan!

Dia memprediksi,  kemungkinan pengoperasian akses BIJB ini akan dilakukan bersamaan dengan pengoperasian Cisumdawu, hal ini sehubungan Cisumdawu akan memiliki keterkaitan dengan akses menuju BIJB, sebagai upaya konektivitas dari Bandung arah Bandara Kertajati.  Ha ini diharapkan akan mampu mendongkrak aktivitas penerbangan di BIJB.

"Sejak awal ada permintaan dari pemerintah, kalau bisa konektifitas itu terbangun secara bersama-sama Tol menuju bandara dan Cisumdawu telah terhubung ke Majalengka. Prinsipnya, yang kami kerjakan sudah siap. Tinggal tunggu pengumuman dari pemerintah. Kalau Cisumdawu sendiri, saya lihat prosesnya masih terus berjalan,” ungkap Krist Ade Sudiono yang menurutnya perusahaannya tidak terlibat pada pengerjaan Cisumdawu.

Sementara itu sejumlah di pintu keluar dan pintu masuk Tol Bandara nampak beberapa rambu lalulintas telah dipasang. Bahkan ada sebuah videotron kecil  juga telah ada yang menunjukan ruas jalan tersebut adalah akses tol menuju dan keluar Cipali menuju bandara. Sejumlah tanaman hiaspun mulai nampak asri walau terlihat belum cukup lama ditanam.

Baca Juga: Warga Kecewa, Sudah Antri Lama Belum Juga Mendapat Pelayanan Vaksinasi

Lalulalang kendaraan proyek dari ruas tol tersebut masih nampak walau tidak sesibuk sebelumnya. Sejumlah pekerja berada di ujug ruas tol tengah merapikan pekerjaan yang dianggap masih belum selesai.

Bupati Majalengka Karna Sobahi berharap rampungnya akses jalan tol menuju bandara serta Cisumdawu ini bisa segera membangkitkan kembali penerbangan dari dan menuju Bandara Kertajati.

Dengan beroperasinya kembali bandara akan memiliki epek dampak bagimasyarakat Majalengka terutama terhadap masyarakat yang terdampak betul dengan pembangunan Bandara.***

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x