Fadli Zon Kembali Aktif di Media Sosial, Ditantang untuk Tetap Menyuarakan Kebebasan, Kebenaran dan Keadilan

- 29 November 2021, 13:42 WIB
Fadli Zon kembali aktif di media sosial, setelah 'puasa' selama hampir dua pekan.
Fadli Zon kembali aktif di media sosial, setelah 'puasa' selama hampir dua pekan. /Tangkapan Layar Twitter.com/@fadlizon

ZONA PRIANGAN - Setelah hampir selama dua pekan tidak aktif di media sosial, akhirnya politisi asal Partai Gerindra (Gerakan Indonesia Raya) yakni Fadli Zon kembali menyapa pengikutnya di media sosial lewat tweet di Twitter pribadinya @fadlizon pada Sabtu, 27 November 2021.

Rupanya keponakan dari penyair terkenal Taufik Ismail ini tengah mengikuti sidang parlemen dunia, Interparliamentary Union (IPU) ke-143 di Madrid, Spanyol.

"Hadiri Sidang parlemen dunia, Interparliamentary Union (IPU) ke-143 di Madrid,Spanyol. Juga anggota Komite Demokrasi n HAM @IPUparliament," tweet Fadli Zon di akun Twitter-nya @fadlizon pada Sabtu, 27 November 2021.

Baca Juga: Ikatan Cinta 29 November 2021: Bu Sarah Menelan Isu Mentah, Kekayaan Irvan dari Hal Klenik dan Harta Mertuanya

Dalam sidang Interparliamentary Union (IPU) ke-143 di Madrid, Spanyol, Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP DPR RI) mengajukan resolusi mengenai Palestina.

"@bksapdpr ajukan resolusi soal Palestina “Global Parliamentary Support for the Humanitarian Situation of the Palestinians” tambahnya.

Tweet kali ini mendapat respons dari 1,7 pengikutnya di Twitter dengan 358 Retweet, 166 Tweet Kutipan dan 2.797 suka.

Baca Juga: Singapura - Malaysia Membuka Kembali Perbatasan Darat Kedua Negara Saat Kekhawatiran Varian Omicron Tumbuh

Salah seorang penggunanya mengucapkan selamat datang kembali di media sosial dan mempertanyakan apakah masih berani melontarkan kritik kepada Presiden Jokowi atau tidak.

"Selamat datang kembali wahai singa parlemen atau jubir rakyat? Masih berani kritik pemerintahan jokowi lagi pak? [Sambil memberi emoticon Wajah tersenyum dengan mulut terbuka dan mata menyipit]," komentar pengguna dengan nama akun @Tjeloup1.

Sementara pengguna lainnya memberikan dukungan semangat bagi politisi dari Partai Gerindra ini untuk tetap menyuarakan kebenaran, keadilan dan kebebasan.

Baca Juga: Gerombolan Kera Liar Diajak Berbisnis untuk Menggairahkan Kembali Sektor Pariwisata di Negeri Gajah Putih

"Bung @fadlizon pasti bisa melewati semua ini dizaman orba yg katanya otoriter banyak melihat darah dan air mata dan banyaknya intimidasi beliau tetep bersuara....gertakanmu tak akan menyurutkan langkahku untuk bersuara atas nama kebenaran keadilan dan kebebasan.... semangat," tulis pengguna dengan nama akun @@Alhamdulillahm7 di kolom komentar.

Sedangkan pengguna lainnya berusaha meluruskan apa yang dikomentari oleh pengguna dengan nama akun @Alhamdulillahm7 bahwa Fadli Zon bukan lah orang yang menentang Soeharto.

"Bung @Alhamdulillahm7, Fadli dalam sejarah hidupnya tidak pernah menentang Soeharto. Fadli adalah pengagum Soeharto. Anda bisa check langsung ke Fadli!" tulis pengguna dengan nama akun @frans_shn.***

 

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: Twitter @fadlizon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah