Saat Digerebeg, Banyak warga yang Belum Menjalani Vaksinasi

- 9 Desember 2021, 13:00 WIB
Pelaksanaan gerebeg  vaksinasi Covid 19 di Pasar Cigasong, Kecamatan Cigasong, Kabupaten Majalengka.
Pelaksanaan gerebeg vaksinasi Covid 19 di Pasar Cigasong, Kecamatan Cigasong, Kabupaten Majalengka. /Zonapriangan.com/Rachmat Iskandar ZP

ZONA PRINAGAN - Polres Majalengka bersama TNI dan Sat Pol PP Kabupaten Majalengka menggelar gerebeg vaksinasi Covid 19 di Pasar Cigasong, Kecamatan Cigasong, Kabupaten Majalengka, Rabu 8 Desember 2021.

Hasilnya ada ratusan warga yang menjalani vaksinasi di gerai vaksin yang digelar di depan Kantor Pasar tersebut.

Grebeg vaksinasi ini dilakukan secara mendadak, para pengunjung dan pedagang pasar diberi informasi adanya pelayanan vaksinasi oleh petugas begitu pelayanan dilakukan.

Baca Juga: Reshuffle Kabinet: Refly Harun Sebut Ada Sejumlah Menteri yang Aman dan Tidak Mungkin Digeser

Sejumlah anggota polisi dan TNI serta Sat Pol PP mengelilingi pasar dengan mengenakan kalung foster yang cukup lebar bertuliskan “Sudahkah Anda Divaksin” .

Sementara anggota lainnya berada di belakangnya sambil wawar dengan microphone memberitahukan bahwa di pasar tersedia gerai vaksin dan dihimbau agar pengunjung dan pedagang yang belum menjalani vaksinasi segera mendatangi gerai tersebut.

Anggota kepolisian berkalung foster ini masuk ke tiap lorong-lorong pasar yang becek dan berdesakan. Ini ditempuh agar kegiatan vaksinasi yang digelar bisa didatangi masyarakat yang belum divaksin baik dosis satu maupun dosis dua.

Baca Juga: Rocky Gerung: Presiden Jokowi Sendiri Tidak Mau Membatalkan Presidential Treshold

Gerebeg vaksinasi di Pasar Cigasong dipimpin oleh Kabag Ops Kompol Firman Taufik didampingi Kapolsek Cigasong AKP Atik Suswanti, Kasat Binmas AKP Rudy Djunardi, dengan melibatkan satu tim tenaga vaksinator.

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x