Setelah 13 Bulan Berjaga di Perbatasan Malaysia, 448 Tentara Kembali ke Keluarga

- 27 Juli 2020, 03:20 WIB
BUPATI Garut, Rudy Gunawan menyambut kedatangan 448 anggota Yonif 303/SSM yang baru pulang setelah menunaikam tugas pengamanan wilayah perbatasan RI-Malaysia.*/AEP HENDY/KABAR PRIANGAN
BUPATI Garut, Rudy Gunawan menyambut kedatangan 448 anggota Yonif 303/SSM yang baru pulang setelah menunaikam tugas pengamanan wilayah perbatasan RI-Malaysia.*/AEP HENDY/KABAR PRIANGAN /

ZONA PRIANGAN - Perasaan sumringah terlihat jelas pada raut muka ratusan personel Batalyon Infanteri (Yonif) 303 web Setia Sampai Mati (SSM) Cibuluh, Cikajang, Garut.

Bagaimana tidak, setelah lebih dari satu tahun harus berpisah dengan keluarga, kini mereka bisa berkumpul lagi dengan sanak keluarga yang dicintai.

Sebelumnya, ratusan anggota Yonif Raider 303 diberangkatkan ke wilayah perbatasan RI-Malaysia untuk melaksanakan tugas pengamanan perbatasan (Pamtas). Mereka bertugas di daerah perbatasan selama 13 bulan.

Baca Juga: Enak Jadi Siswa SMAN 1 Cikande, Dapat Kuota Internet Gratis dan Dibelikan Handphone

Kepulangan 448 personil Yonif 303 ini disambut dengan sebuah upacara yang dipimpim langsung Bupati Garut, Rudy Gunawan.

Upacara penyambutan dilaksanakan di lapangam upacara Yonif Raider 303/SSM/Kostrad, Minggu 26 Juli 2020.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Dan Yonif Raider 303, Letkol Inf Taufik Ismail, Kapolres Garut, AKBP Dede Yudi Ferdiansyah, Dandim 0611 Garut, Letkol Inf Erwin Agung TWA, dan pejabat di lingkungan SKPD, termasuk keluarga personel.

Baca Juga: Hajatan Sudah Diperbolehkan, Syaratnya Undangan Cuma 200 Orang dan Tidak Ada Sawer ke Penyanyi

"Dengan penuh kehormatan dan tentunya demi pengabdian terhadap negara dan bangsa, telah kembali dari tugas untuk mengamankan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945," kata Bupati Garut.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x