Suhu Dingin dan Angin Kumbang, Disambut Baik Petani Mangga di Majalengka

- 27 Juli 2020, 15:49 WIB
 Suhu dingin dan munculnya angin kumbang disyukuri dan disambut baik para petani mangga di Majalengka*/FASTGROWINGTREES
Suhu dingin dan munculnya angin kumbang disyukuri dan disambut baik para petani mangga di Majalengka*/FASTGROWINGTREES /

ZONA PRIANGAN - Warga Kabupaten Majalengka akan merasakan suhu dingin antara 20 hingga 23 derajat celcius dengan suhu maksimal mencapai 32 serajat celsius sejak dua hari lalu, kondisi ini diperkirakan akan berlangsung hingga bulan September mendatang.

Di Majalengka dan wilayah lainnya seperti Cirebon, Kuningan dan Indramayu pada bulan ini hingga September juga disertai dengan angin kumbang yang kecepatan anginnya bisa mencapai kecepatan maksimum 56 km per jam.

Menurut keterangan Forecaster Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika Jatiwangi Ahmad Faiz Zyin, Senin, 27 Juli 2020 suhu dingin ini akan dirasakan oleh hampir seluruh warga di Pulau Jawa.

Baca Juga: Bertambah, Pasien Terkonfirmasi Positif Covid-19 di Majalengka

Ini disebabkan oleh masa udara dingin dan kering dari Australia ke Asia melewati wilayah Indonesia.

Saat musim kemarau tutupan awan sedikit atau bahkan tidak ada sehingga bumi seolah tak berselimut.

Pada saat tak berselimut ini panas yang diserap pada siang hari akan sangat mudah dilepas pada malam hari, sehingga malam hari akan lebih terasa dingin dari biasanya.

Baca Juga: Trio Persib 1990-an Hadir Memberikan Motivasi di Majalengka

Disarankan pada cuaca seperti itu adalah menggunakan pelembab kulit agar tidak kering serta memperbanyak minum agar tidak mengalami dehidrasi.

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x