Ferry Salim 'Nyinyirin' Temannya yang Bermain Kripto

- 25 Juli 2021, 06:39 WIB
Ferry Salim 'nyinyirin' temannya yang bermain kripto.
Ferry Salim 'nyinyirin' temannya yang bermain kripto. /Tangkapan Layar Instagram.com/@ferrysal1m

ZONA PRIANGAN - Saat ini memang orang-orang tengah 'booming' menginvestasikan dananya pada mata uang kripto. Tapi, sepertinya tak semua orang juga yang berlomba-lomba untuk bermain di kripto, salah satunya adalah aktor senior Ferry Salim.

Suami dari Merry Prakasa bahkan 'nyinyirin' temannya yang banyak ngoceh soal kripto dan seolah sangat menguasai betul dunia kripto seperti seorang miliarder Elon Musk.

"Teman gue main crypto, invest cuma 500.000,- tapi ocehannya udah kayak Elon Musk!," tulis Ferry Salim di akun Instagram miliknya @ferrysal1m pada Jumat, 23 Juli 2021.

Baca Juga: Indonesia Jadi Sorotan, karena Masih Mengoperasikan 'Pasar Basah' Penyebab Horor Virus Corona Menyebar

Pada postingan kali ini, pemeran Tan Peng Liang di film "Ca Bau Kan" itu mengenakan jaket jeans sobek yang di bagian punggungnya terdapat foto lukisan Monalisa.

Spontan saja banyak netizen yang justru lebih fokus untuk mengomentari gambar Monalisa di jaketnya.

"Lho ada mb mona di jacket [Sambil memberi emoticon Wajah dengan Mulut Terbuka]," tulis pengguna dengan nama akun Poethree Minangwati di kolom komentar.

Baca Juga: Wanita Mati Membeku dengan Posisi Tangan Terangkat, Usai Berjibaku Menyelamatkan Bayinya Saat Banjir di China

"that jacket tho [Sambil memberikan empat emoticon Api]," komentar pengguna dengan nama akun Arie.

Lain lagi dengan komentar pengguna lainnya yang menilai sebagai orang yang yang banyak membual.

"Kaleng rombeng x," tulis Renyer di kolom komentar.

"Tong kosong bos biasa lah," komentar Adrian HK.

Baca Juga: Ratu Felisha Kembali Membintangi Film dan Langsung Trending Topics di Twitter

Debut pertama Ferry Salim di dunia akting yakni ketika datang tawaran dari Marissa Haque dan sutradara Enison Sinaro pada 1996. Ia beradu akting dengan aktris papan atas Ida Iasha dalam sinetron "Kembang Setaman".

Berkat sinetron "Kembang Setaman" tawaran pekerjaan di dunia akting terus mengalir. Sampai pada akhirnya pada 2002, Ferry dipertemukan dengan sejumlah aktor dan aktris kenamaan seperti Lola Amaria, almarhum Alex Komang dan Niniek L. Karim membintangi film "Cau Bau Kan" yang disutradarai oleh Nia Dinata.

Film yang diangkat dari novel karangan sastrawan ternama Tanah Air Remy Silado ini, Ferry berperan sebagai Tan Peng Liang. Berkat peran itu lah mengantarkan aktor kelahiran Palembang 8 Januari 1968 itu masuk nominasi The Best Actor Festival Film Asia Pasifik dan aktor favorit dalam Festival Film Bali.

Baca Juga: PBB Mendesak China Untuk Bekerja Sama dengan WHO Pada Tahap Kedua Penyelidikan Asal-usul Corona

Pada 2004, Ferry Salim ditunjuk oleh UNICEF sebagai duta nasional untuk Indonesia. Ia bertugas di bidang imunisasi, kesehatan balita dan membantu UNICEF di berbagai kegiatan dan tempat seperti di toko yang dibuka pada Desember 2005, yang menjual aneka produk seperti kertas surat, amplop, alat tulis, dan boneka. Semua hasil penjualan produk disumbangkan untuk anak-anak Indonesia.

Pada tahun 2010, Ferry membuka restoran pertamanya, yakni Shabu Slim yang berkonsep "makan sepuasnya".

Ferry menikah dengan Merry Prakasa, gadis yang telah dipacarinya selama 10 tahun pada 1995. Dari pernikahannya, Ferry dikaruniai 3 anak, yakni Brandon Salim, Brenda Nabilla Salim dan Raoul Sebastian Salim.***

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x