Sabtu Ini, Armada Akan Hibur Dalam Rangkaian WOWkustik Jelang Virtual Concert 2020 di Era New Normal

- 28 Juli 2020, 10:47 WIB
GELARAN WOWkustik sesi kedua mengusung tema K-Pop yang menampilkan Ghea Indrawari, Kamasean Matthews dan Reza Darmawangsa.* /Istimewa
GELARAN WOWkustik sesi kedua mengusung tema K-Pop yang menampilkan Ghea Indrawari, Kamasean Matthews dan Reza Darmawangsa.* /Istimewa /

Chief Brand Officer Smartfren, Roberto Saputra, mengatakan, WOW Virtual Concert 2020 diselenggarakan dengan berlandaskan tema ”Indonesia Gue Keren” dan WOWkustik merupakan rangkaian mini konser yang menjadi pengantar menuju penyelenggaraan konser virtual terbesar Indonesia tersebut.

"Mini konser ini diharapkan bisa memberikan semangat baru, inspirasi dan hiburan kepada masyarakat Indonesia walaupun selama pandemi ini dalam kondisi berjauhan dan tak bisa berkumpul," katanya, Senin 27 Juli 2020.

Baca Juga: Terpapar Covid-19 saat Berjualan di Jakarta, Warga Paseh Sumedang Akhirnya Meninggal

Usai gelaran WOW Virtual Concert 2020, lanjut Roberto, masih ada dua sesi WOWkustik sebagai mini konser penutup.

"WOWkustik sesi keempat akan menampilkan musisi ternama Indonesia, yakni Raisa pada Sabtu 15 Agustus 2020 mendatang yang mengajak netizen untuk 'Terjebak Nostalgia'," paparnya.

Sedangkan sesi kelima pada Sabtu 22 Agustus 2020 mendatang, jelas Roberto, ditutup dengan penampilan grup band pendatang baru Lalahuta yang mengajak netizen terus optimis menebar cinta lewat tema “Sweet Love”.

Baca Juga: Dewi Rezer Sering Berdoa agar Tidak Dipertemukan dengan Laba-laba

"WOWkustik ditayangkan secara langsung dari Studio 3 Emtek City serta dapat disaksikan live melalui Instagram @Smartfrenworld dan Facebook Smartfren, serta aplikasi Vidio pada pukul 16.00 WIB – 17.00 WIB," ungkap Roberto.

Bagi yang tidak sempat menonton secara live, tetap bisa menyaksikan siaran ulang yang akan ditayangkan di aplikasi Vidio mulai tanggal 19 Juli 2020.

“Mari nikmati pengalaman hiburan virtual terbaik anda, jaga semangat, jaga kesehatan, serta konsisten menumbuhkan inspirasi baru di era Tatanan Baru ini!” pungkas Roberto.***

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah