Atasi Rontok Rambut dengan Ramuan Bawang Putih, Dijamin Tidak Ada Efek Samping

12 Desember 2020, 08:09 WIB
ILUSTRASI rambut rontok.* /PIXABAY/


ZONA PRIANGAN - Rambut rontok menjadi masalah serius, baik bagi lelaki maupun perempuan.

Sebab, rambut merupakan salah satu keindahan yang harus dijaga, jika sampai rontok bisa menimbulkan kebotakan.

Salah satu obat tradisional yang bisa digunakan, yakni dengan membuat salep bawang putih.

Baca Juga: Hindari Perilaku Ini Karena Mempercepat Tulang Keropos dan Nyeri Sendi

Ketimbang memakai bahan kimia, lebih baik menggunakan salep bawang putih karena tidak ada efek sampingnya.

Mulai yuk kita bikin salep bawang putih. Siapkan enam sampai delapan siung bawang putih. Kupas kulitnya.

Setelah itu, gunakan alat pemeras bawang putih (garlic press) atau tumbuk dan peras bawang putih hingga Anda mendapatkan sekitar 15 ml sari bawang putih.

Baca Juga: Rajin Berjalan Kaki Bisa Meredakan Nyeri Sendi dan Masalah Pertulangan

Jika Anda tidak mendapatkan cukup sari bawang putih, peras kembali beberapa siung bawah putih hingga Anda mendapatkan cukup sari untuk digunakan.

Setelah Anda mendapatkan sari bawang putih, sisihkan terlebih dahulu. Siapkan madu dan takar sebanyak kira-kira 1 sendok teh (15 ml).

Masukkan madu ke dalam mangkuk kecil dan campurkan dengan sari bawang putih yang sudah Anda siapkan sebelumnya. Setelah itu, diamkan campuran di dalam kulkas.

Baca Juga: Aktivitas Merawat Tanaman Ternyata Bisa Menurunkan Kolesterol dan Mencegah Diabetes

Sambil Anda mendinginkan campuran madu dan bawang putih di kulkas, seduhlah teh kamomil.

Siapkan dua kantung teh kamomil atau tiga sendok makan teh kering. Masukkan teh ke dalam panci dan letakkan panci di atas kompor. Seduh teh dalam 700ml air dan panaskan selama 30 menit.

Setelah teh diseduh selama waktu yang disarankan, tuangkan teh ke dalam cangkir.

Baca Juga: 7 Gerakan Ekor Kucing yang Perlu Dipahami Pemilik, Kira-kira Si Meong Minta Apa Saja Ya?

Jika Anda menggunakan teh kering, saring terlebih dahulu teh seperti ketika Anda membuatnya untuk diminum.

Kini saatnya membuat salep dari bahan-bahan yang sudah disiapkan. Setelah teh Anda siap, keluarkan campuran madu dan bawang putih dari kulkas.

Bahan lainnya, seperti dikutip zonapriangan.com dari Wikihow berupa kuning telur masukan ke dalam campuran tersebut.

Baca Juga: Memelihara Kucing, Dimudahkan Rezeki dan Dapat Pengampunan Dosa dari Allah SWT

Anda mungkin perlu mengocoknya selama beberapa menit hingga semua bahan tercampur rata karena madu sangat kental dan sulit bercampur.

Tambahkan satu sendok makan gel sari lidah buaya (aloe vera) dan campurkan hingga semua bahan merata.

Setelah semua bahan tercampur, pindahlah ke ruangan yang memungkinkan Anda untuk mengoleskan salep tanpa takut mengotori ruangan.

Baca Juga: Ibu-ibu Tidak Perlu Beli Gelombang Cinta, Perbanyak Sendiri Saja dengan Cara Split Bonggolnya

Dengan lembut pijatkan campuran pada kulit kepala (bukan pada rambut). Karena rambut tumbuh dari kulit kepala, Anda perlu memusatkan khasiat dari bawang putih pada kulit kepala.

Setelah kulit kepala Anda diolesi dengan salep, balut kepala Anda dengan handuk katun yang bersih. Diamkan selama 20 menit.

Cucilah rambut Anda. Setelah Anda menunggu cukup lama (sekitar 20 menit), bilas campuran yang menempel pada rambut menggunakan sampo bayi atau jenis sampo lain yang lembut.

Baca Juga: Gelombang Cinta Pernah Terjual Rp 1 Miliar, Kini Ibu-ibu Kembali Membeli Karena Harganya Terjangkau

Bilas hingga bersih. Setelah itu, siapkan kembali kuning telur dan pijatkan pada kulit kepala Anda. Bilas menggunakan air hangat.

Pastikan seluruh rambut Anda telah bersih dari kuning telur. Anda tidak perlu berkeramas lagi; cukup pastikan rambut Anda telah bersih dari kuning telur.

Akhiri proses perawatan. Setelah rambut dan kulit kepala bersih dari kuning telur, Anda perlu menggunakan teh kamomil.

Baca Juga: Keladi Tikus Harganya Cuma Rp 20.000, Daun Cantiknya Memiliki Zat Antivirus

Siapkan satu cangkir teh kamomil dan ratakan pada kulit kepala, seolah-olah Anda membilas kembali rambut dengan teh.

Lakukan perawatan ini sebanyak dua sampai tiga kali seminggu hingga rambut Anda kembali tumbuh atau kerontokan berakhir. Ulangi perawatan sebanyak dua kali sebulan.***

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Wikihow

Tags

Terkini

Terpopuler