Berulang Kali Rasa Ingin Kencing Datang dalam Semalam, Waspadai Nokturia, Apakah Itu?

- 6 Januari 2021, 12:03 WIB
 Ilustrasi water closet untuk buang air kecil.
Ilustrasi water closet untuk buang air kecil. /Chris Keller/Pixabay /

ZONA PRIANGAN - Terbangun malam hari di tengah tidur untuk buang air kecil adalah hal yang wajar.

Namun bila dalam semalam perasaan ingin kencing tersebut datang dua kali atau lebih, maka Anda patut waspada.

Karena bisa jadi Anda mengalami nokturia atau berkemih berlebihan pada malam hari.

Baca Juga: Hati-hati Kurang Tidur, Bisa Menyerang Fungsi Otak!

Seperti telah ditulis di fixpekanbaru.com dengan judul: Waspada, Pipis Dua Kali Semalam Bisa Jadi Anda Mengalami Nokturia, Ini Penyebabnya

Menurut Ketua Indonesian Society of Female and Functional Urology INASFFU), Harrina Erlianti Rahardjo, Nokturia didefinisikan sebagai berapa kali seseorang pipis dalam periode tidur utamanya.

"Nokturia adalah saat sudah terbangun pertama kali untuk berkemih (harus) diikuti keinginan untuk tidur," kata Harrina dalam sebuah konferensi pers virtual, Desember lalu.

Akan tetapi ketika seseorang sudah ke kamar mandi untuk buang air kecil namun tidak disertai keinginan untuk tidur kembali maka hal itu tidak termasuk nokturia.

Baca Juga: Ngeri, Ini 8 Bahaya Jika Minum Kopi Instan Sachet Berlebihan, Nomor 2 Berisiko Tinggi

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: Fix Pekanbaru PRMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x