Dokter Agnes Lantang Suarakan Nasib Ibu dan Anak, Perilaku dan Persepsi Masyarakat tentang ASI Perlu Dibenahi

- 24 Januari 2024, 14:08 WIB
Foto ilustrasi. ASI sudah pasti yang terbaik, dan merupakan zat gizi utama yang harus diberikan untuk anak pada masa awal kelahiran.
Foto ilustrasi. ASI sudah pasti yang terbaik, dan merupakan zat gizi utama yang harus diberikan untuk anak pada masa awal kelahiran. /Pixabay/Iuliia Bondarenko/

ZONA PRIANGAN - Seribu Hari Pertama Kehidupan (1000 HPK), yang merupakan fase penting dalam tumbuh kembang anak. Masa ini sekaligus menjadi fase berat bagi orang tua, terutama ibu, sehingga sangat diperlukan dukungan dari suami dan keluarga. Ibu, selain harus memastikan kecukupan ASI nya, juga baru pulih dari situasi pasca melahirkan, yang tentunya melelahkan fisik dan mental, pernyataan tersebut diutarakan oleh dokter spesialis anak dari Rumah Sakit Permata Depok, dr. Agnes Tri Harjaningrum, MSc., Sp.A. 

Dokter yang juga aktif mengedukasi melalui sosial media ini melihat ada perilaku dan persepsi masyarakat tentang ASI yang perlu dibenahi. 

“Kurangnya dukungan dari pasangan dan juga keluarga, serta mitos-mitos  salah yang masih dipercaya di masyarakat, membuat ibu kadang menjadi tidak percaya diri, mendapat tekanan, tidak didukung, dan tidak diperhatikan kesehatan mentalnya, sehingga membuat program ASI eksklusif terhambat,"  Ujar dr Agnes.

Baca Juga: Bahaya Keracunan Salmonela: Hati-hati Saat Menikmati Hidangan Charcuterie dari Busseto dan Fratelli Beretta

Ia melanjutkan, ASI sudah pasti yang terbaik, dan merupakan zat gizi utama yang harus diberikan untuk anak pada masa awal kelahiran. Namun, tidak semua ibu beruntung diberi kemudahan memberikan ASI. Ada beberapa keadaan yang membuat pemberian ASI menjadi terkendala, misalnya sang ibu harus mengonsumsi obat tertentu, ibu mengalami pendarahan pasca persalinan yang membuat ibu harus masuk ICU, atau ibu mengidap penyakit tertentu yang bisa menular ke bayinya baik secara langsung atau melalui ASI. 

Kondisi bayi pun kadang membuat proses menyusui ASI terhambat, misalnya bayi yang lahir prematur dan harus dirawat di NICU, bayi harus terpisah dari ibu, atau bayi memiliki penyakit metabolik sehingga pemberian ASI terkendala. 

“Sebetulnya kita semua sepakat ya bahwa ASI adalah yang terbaik. Tetapi sekali lagi bahwa dunia ini gak hitam putih, ada abu-abunya, ada kondisi tertentu dimana seorang ibu memang tidak mampu memberikan ASI, yang juga harus kita maklumi dan diberikan solusi, bukan lalu mengatai bahwa ibu tersebut bukan ibu yang baik," ujar dokter Agnes. 

Baca Juga: Daftar Lengkap Nominasi Academy Awards ke-96: Siapa yang akan Bersaing untuk Gelar Film Terbaik?

Alumni Fakultas Kedokteran Universitas Padjajaran yang menamatkan spesialisasinya di Universitas Indonesia dan juga alumni Charite Medical School (Berlin-Jerman) & ISPED ini menjelaskan bahwa permasalahan pemberian ASI di Indonesia cukup kompleks. Diluar dari kondisi medis, tidak jarang pemberian ASI menjadi terhambat akibat kurangnya dukungan suami dan keluarga, kurangnya pengetahuan ibu dalam memberikan ASI, dan kepercayaan turun temurun yang masih diyakini padahal salah. 

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x