Desa Welsh Diteror Seekor Tupai selama Dua Hari, 18 Orang Jadi Korban Gigitan dan Cakarannya

- 31 Desember 2021, 17:28 WIB
Sebuah lingkungan di Wales Utara telah diteror oleh seekor tupai yang menggigit hingga 18 orang.
Sebuah lingkungan di Wales Utara telah diteror oleh seekor tupai yang menggigit hingga 18 orang. /UPI/Bill Greenblatt

ZONA PRIANGAN - Warga di Desa Welsh merasa takut untuk keluar rumah setelah beberapa orang diserang oleh hewan pengerat.

Amukan hewan tersebut meninggalkan bekas gigitan dan cakaran, bahkan mengharuskan beberapa orang untuk mendapatkan suntikan tetanus.

Aksi tupai teroris bernama Stripe itu berlangsung sekitar dua hari, dan bahkan membuat orang-orang berlarian di jalan.

Baca Juga: 'Ikatan Cinta' Jumat 31 Desember 2021: Al Tunjuk Hidung Irvan, setelah Reyna, Nino Juga Akan Kehilangan Keisha

Stripe juga menggigit beberapa ekor kucing dan anjing, seperti dikutip ZonaPriangan dari UPI.com, 30 Desember 2021.

"Tupai ini muncul entah dari mana, melompat ke lengan saya dan menggigit tangan saya bahkan sebelum dia lari melepaskan diri - semuanya terjadi begitu cepat," kata seorang warga di The Guardian.

Baca Juga: Mengerikan, Hiu Putih Raksasa Berkeliaran dengan Bekas Luka Gigitan Besar di Tubuhnya, Apa Penyebabnya?

"Dia melompat keluar dari belakang tempat sampah saya. Saya berusaha menangkapnya. Dia meninggalkan bekas gigi di bagian atas dan bawah jari saya. Dia terkunci dan saya harus melepaskannya," kata tetangga lain kepada outlet berita.

Menurut RSPCA, mereka tidak punya pilihan selain menangkap dan melumpuhkan hewan pengerat yang merepotkan itu.

"Kami sangat sedih harus meidurkan tupai ini, tetapi tidak ada pilihan karena perubahan undang-undang pada tahun 2019 yang membuatnya ilegal untuk melepaskan tupai abu-abu kembali ke alam liar," kata seorang juru bicara.***

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: UPI.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah