Tank Militer Rusia Terjebak Dua Ranjau Darat dan Dihantam Rudal Ukraina di Wilayah Donetsk

- 2 Juni 2022, 09:34 WIB
Tank Rusia yang terkena ranjau darat Ukraina viral di media sosial.
Tank Rusia yang terkena ranjau darat Ukraina viral di media sosial. /Tangkapan Layar Twitter.com.///@paceto

ZONA PRIANGAN - Sebuah tank yang digunakan oleh militer Rusia yang tengah berpatroli di wilayah Ukraina Timur, tepatnya di wilayah Donetsk menabrak dua buah ranjau darat dan kemudian dihantam oleh rudal Ukraina, demikian dilaporkan oleh The Telegraph.

Insiden yang terjadi pada bulan lalu itu, terekam secara detail lewat drone dan sekarang menjadi viral di media sosial.

Dalam tayangan video tersebut memperlihatkan efek dari ranjau darat kedua yang mengakibatkan goncangan di seluruh bagian tank. Tapi, ajaibnya, dua prajurit Rusia yang berada di dalam tank dapat keluar dengan selamat tanpa mengalami cedera sedikut pun, kata laporan The Telegraph.

Baca Juga: Dua Kolonel Rusia Memaki Putin sebagai 'Bajingan' dan Shoigu 'Orang Awam yang Tak Berkompeten'

Di wilayah Donetsk, tank Rusia itu menembaki posisi militer Ukraina. Hingga saat ini, wilayah Donetsk terus menerus dibombardir oleh militer Rusia.

Sementara itu, gubernur kota Severodonetsk di Ukraina timur mengatakan bahwa pada hari Selasa, tentara Rusia merusak tangki penyimpanan asam nitrat di sebuah pabrik kimia yang coba direbut oleh militer Ukraina.

Lewat Telegram, gubernur Sergiy Gaiday melaporkan bahwa serangan udara Rusia menghantam tangki yang berisi asam nitrat di sebuah pabrik kimia.

Baca Juga: 'Ikatan Cinta' Kamis 2 Juni 2022: Ricky Buka Kartu, Nino Marah, Elsa Diperiksa Polisi Terancam ke Penjara Lagi

Dia kemudian menambahkan bahwa asam nitrat itu sangat berbahaya jika terhirup, dikonsumsi atau mengenai kulit.

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: Telegraph


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x