Praktik Mesum Sesama Jenis Terjadi di Wisma Atlet, Dilakukan Perawat dan Pasien Covid-19

- 27 Desember 2020, 19:01 WIB
Wisma Atlet.
Wisma Atlet. /ANTARA/

Dari hasil tes usap atau tes swab perawat diketahui hasilnya negatif. Sedangkan pascakejadian itu pasien Covid-19 kembali dilakukan test swab dan didapati hasilnya positif.

"Sesuai dengan protokol kesehatan, harus isolasi sampai 14 hari kedepan untuk mengetahui apakah positif atau tidak," ungkapnya.

Sementara dari pemeriksaan yang dilakukan Kogasgabpad selaku penanggung jawab operasional Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet diketahui hubungan keduanya intim, keduanya melakukan berlandaskan suka sama suka.

Baca Juga: Ribut dengan Suami, Seorang Ibu dan Dua Anaknya Minggat dan Berjalan di Jalan Tol Saat Hujan Deras

"Jadi hubungan hasil pemeriksaan awal, pengakuan perawat itu mereka suka sama suka, tidak ada unsur pemaksaan. Itu hasil pemeriksaan awal kami," tambah Herwin.

Sedangkan untuk mengetahui kasus ini lebih lanjut, Herwin menjelaskan telah melimpahkan ke Polres Jakarta Pusat. Hal ini dilakukan guna dilakukan penyidikan selanjutnya.

"Jadi tadi malam jam 22.00 WIB, kasus ini sudah dilimpahkan perkaranya ke Polres Jakarta Pusat," ujarnya.

Baca Juga: 4 Alasan, Mengapa Wanita yang Terkenal dengan Kesetiannya, Justru Selingkuh Setelah Menikah

Keamanan diperketat

Selanjutnya Komando Tugas Gabungan Terpadu (Kogasgabpad) selaku pelaksana operasional Wisma Atlet Kemayoran bakal meningkatkan pengamanan imbas kasus mesum sesama jenis yang melibatkan tenaga medis dengan pasien Covid-19 tersebut.

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x