Ini Spesifikasi Mitsubishi Xpander AP4, yang Mengantar Rifat Sungkar Juara di Seri Pertama Kejurnas Reli

- 16 April 2021, 18:53 WIB
Memacu Mitsubishi Xpander AP4, Rifat Sungkar dengan navigator M. Redwan berhasil juara dan naik podium tertinggi di Ajang Fortuna Nusantara Tropical Sport Rally 2021.
Memacu Mitsubishi Xpander AP4, Rifat Sungkar dengan navigator M. Redwan berhasil juara dan naik podium tertinggi di Ajang Fortuna Nusantara Tropical Sport Rally 2021. /MMKSI/

Sebelum menggunakan mesin 4B11, Mitsubishi Lancer Evolution yang telah melegenda dan konsisten turun di ajang WRC (World Rally Championship) menggunakan mesin berkode 4G63 (Evo 1 sampai Evo 9).

Baca Juga: Berlibur di Masa New Normal, Lebih Asyik Pakai Mitsubishi Xpander

Lancer Evolution I (1992), misalnya, menggunakan mesin 4G63T dengan turbocharger yang berasal dari Galant VR-4 dikombinasikan dengan sistem penggerak four-wheel drive (4WD) fulltime.

Model terakhir yang menggunakan mesin 4G63T adalah Mitsubishi Lancer Evolution IX, yang dilengkapi dengan variable valve timing MIVEC Mitsubishi. Versi terakhir menghasilkan tenaga 280 hp pada 6.500 rpm dan torsi 400 Nm pada 3.000 rpm.

Pada tahun 2007 akhirnya mesin itu digantikan oleh mesin 4B11T yang dipakai untuk Mitsubishi Lancer Evolution X. Mesin Evo 10 itulah yang lantas diadopsi Rifat untuk secara maksimal dipakai Xpander AP4 yang kini jadi kendaraan pacunya.

Baca Juga: Ini Dia, Edisi Spesial Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross, Berikut Harga dan Kelengkapannya

Menurut Rifat, bagian pekerjaan untuk memodifikasi mesin ini adalah garapan utama untuk Mitsubishi Xpander AP4 dan ini adalah bagian yang dirasakannya sangat rumit dan sulit, namun tentu dengan hasil akhir yang sementara ini memuaskannya.

Kini diketahui, kisah sukses Rifat Sungkar/M. Redwan di ajang “Fortuna Nusantara Tropical Sport Rally 2021” karena didukung performa kendaraan yang prima.

Selain mengadopsi jantung pacu Mitsubishi Evo, Xpander AP4 yang digunakan untuk reli ini juga mengaplikasi suspensi advance serta travel suspensi yang lebih panjang.

  Memacu Mitsubishi Xpander AP4, Rifat Sungkar dengan navigator M. Redwan berhasil juara dan naik podium tertinggi di Ajang Fortuna Nusantara Tropical Sport Rally 2021.
Memacu Mitsubishi Xpander AP4, Rifat Sungkar dengan navigator M. Redwan berhasil juara dan naik podium tertinggi di Ajang Fortuna Nusantara Tropical Sport Rally 2021.

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x