Saat Ini Toyota Tengah Mengembangkan Lima Teknologi Masa Depan

- 22 September 2022, 18:00 WIB
Tempat pengisian bahan bakar hidrogen yang dibuka Toyota di bekas pabrik mobil mereka di pinggiran Altona Melbourne, Australia, di mana diproduksi hidrogen dengan dengan menggunakan rooftop solar untuk menyalakan elektroliser untuk memisahkan air.
Tempat pengisian bahan bakar hidrogen yang dibuka Toyota di bekas pabrik mobil mereka di pinggiran Altona Melbourne, Australia, di mana diproduksi hidrogen dengan dengan menggunakan rooftop solar untuk menyalakan elektroliser untuk memisahkan air. /REUTERS/Sonali Paul

ZONA PRIANGAN - Saat ini Toyota secara bersamaan mengembangkan teknologi untuk masa kini, sambil mempersiapkan teknologi yang akan digunakan di masa depan.

Dewasa ini industri otomotif melakukan pendekatan terhadap mobilitas secara menyeluruh, sehingga tidak hanya fokus pada penggunaan bahan bakar alternatif, juga faktor keselamatan.

Bahkan tak hanya itu, mereka pun menggunakan pembelajaran dari pengemudi performa guna menghindari kecelakaan. Ke depannya, Toyota ingin menguasai semuanya.

Baca Juga: China Tengah Uji Coba Mobil 'Terbang' yang Dapat Melaju dengan Kecepatan 230 Kilometer per Jam

Berikut ini 5 teknologi yang tengah dikembangkan oleh Toyota.

1. Generator hidrogen
Untuk urusan pengembangan sel bahan bakar hidrogen, Toyota sudah mengembangkannya lebih dari dua dekade, bahkan salah satunya sudah diaplikasikan pada sedan Toyota Mirai.

Sekarang ini Toyota bermitra dengan US Department of Energy's National Renewable Energy Laboratory (NREL) Departemen Energi AS untuk membangun, memasang dan mengevaluasi pembangkit listrik sel bahan bakar di Flatirons Campus NREL di Arvada, Colorado.

Generator satu megawatt mengintegrasikan beberapa modul sel bahan bakar Toyota, yang telah didemonstrasikan, menyediakan daya bersih ke pusat data di kampus.

Baca Juga: Verstappen Melaju Kencang Menuju Gelar Juara Dunia F1 Lewat Kemenangan di GP Belgia

Toyota juga mengembangkan sistem kontrol dan mengatakan bahwa itu bisa menjadi pengganti genset konvensional. Generator satu megawatt akan mulai dikirimkan pada tahun depan.

Toyota sedang mengerjakan generator bertenaga hidrogen.
Toyota sedang mengerjakan generator bertenaga hidrogen. Toyota Motor North America

2. (Hyper) Keamanan Aktif
Toyota merupakan salah satu pabrikan peralatan orsinil pertama yang menawarkan pengereman darurat otomatis yang diapliasikan di hampir semua mobilnya. Akibatnya, banyak kejadian tabrakan secara frontal dapat dicegah. Tapi, menurut Toyota, itu baru sebagian kecil dari manfaat yang dihasilkan dari teknologi keselamatan aktif mereka.

Perusahaan menyebut pendekatan Guardian yang akan diaplikasikan dalam waktu dekat ini, memungkinkan kendaraan untuk secara mandiri meluncur ke samping di sekitar kecelakaan. Toyota mengatakan ingin memadukan sistem kecerdasan buatan/manusia ini untuk menavigasi situasi mengemudi darurat, membuat orang lebih aman di jalan.

Baca Juga: Bagnaia Berjaya di MotoGP Austria, Meraih Kemenangan Ketiga dan Memaksa Quartararo Finis Kedua

3. Hitchless Towing
Ini pada dasarnya memilih mobil utama dan mobil pengikut, dalam situasi ini mobil pengikut harus dapat dikendarai, di mana mobil pengikut memasuki mode otonom, menggunakan semua sensornya yang sudah ada dan komunikasi kendaraan-ke-kendaraan untuk meniru jejak roda kendaraan di depan.

Toyota mendemonstrasikan teknologi ini di American Center for Mobility's Smart Mobility Test Center di Ypsilanti, Michigan. Demonstrasi kecepatan lambat dilakukan di enam jalur dengan enam jalur persimpangan tiruan di fasilitas tersebut, yang digunakan untuk segala macam kendaraan otonom dan listrik.

Toyota memiliki dua prototipe Sienna yang dilengkapi dengan peralatan khusus untuk mendemonstrasikan penarik tanpa hambatan.
Toyota memiliki dua prototipe Sienna yang dilengkapi dengan peralatan khusus untuk mendemonstrasikan penarik tanpa hambatan. Toyota Motor North America

4. Interaksi mesin dengan manusia
Collaborative Safety Research Center (CSRC) Toyota memulai empat proyek penelitian biomekanik baru. Mereka mempelajari perbedaan cedera antara pria dan wanita dan kelompok usia yang berbeda, teknologi yang dapat membantu mencegah pengemudi yang mengalami gangguan mengemudi, bagaimana memprediksi kapan seorang pengemudi berisiko mengalami ketidakmampuan dan bagaimana beralih dengan lebih baik antara mode pilot otonom dan manusia.

Baca Juga: Enea Bastianini Meraih Pole Position Perdananya di GP Austria

Untuk perbedaan cedera, peneliti akan menggunakan kombinasi pemodelan komputer, eksperimen jaringan, dan data pencitraan medis untuk menyelidiki cedera pergelangan kaki lintas kelompok dan jenis kelamin.

CSRC bekerja sama dengan University of Virginia, University of Michigan Medical School, University of California San Diego, University of Nebraska Medical Center, Iowa State University dan University of Wisconsin-Madison melalui proyek-proyek baru mereka.

Toyota sedang meneliti mengapa cedera pergelangan kaki berbeda antar jenis kelamin.
Toyota sedang meneliti mengapa cedera pergelangan kaki berbeda antar jenis kelamin. Toyota Motor North America

5. Truk hidrogen
Toyota sedang menguji powertrain sel bahan bakar hidrogen di semi-traktor Kenworth T680. Ini memiliki enam tangki hidrogen di belakang pengemudi, lapis baja untuk menahan peluru kaliber .50. Powertrain sel bahan bakar hidrogen tersebut menghasilkan listrik. Daya yang dihasilkan, kemudian didistriusikan lewat sistem transmisi manual otomatis dengan empat tingkat percepatan.

Baca Juga: Xiaomi Meluncurkan Teknologi Percontohan yang Dikembangkan secara Internal untuk Mengemudi Otonom

Truk itu memiliki daya jelajah mencapai 300 mil atau sekitar 482 km saat mengangkut beban seberat 80.000 pound atau sekitar 36, 2 ton, sangat cocok untuk kendaraan angkut harian, dan Toyota mengatakan powertrains direkayasa untuk bertahan setara dengan mesin diesel.

Powertrain hidrogen Toyota dapat membawa semi-truk sekitar 300 mil dengan sekali pengisian daya.
Powertrain hidrogen Toyota dapat membawa semi-truk sekitar 300 mil dengan sekali pengisian daya. Toyota Motor North America

Pengisian bahan bakar hidrogen secepat bensin, dan layanan jauh lebih sedikit daripada mesin tradisional, keduanya menambah keunggulan powertrain sel bahan bakar. Toyota berencana untuk memproduksinya pada tahun depan, bertujuan untuk menjualnya kepada mitranya.***

Editor: Toni Irawan

Sumber: Newsweek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x