Kodim 0616 Indramayu Gelar Pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika

11 Juli 2020, 02:20 WIB
KEGIATAN pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika di Makodim 0616.*/HERI SUTARMA /

ZONA PRIANGAN – Kodim 0616 Indramayu menggelar kegiatan pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika Sekola Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 2 Indramayu, di Makodim 0616, Jumat 10 Juli 2020.

Kegiatan yang mengangkat tema "Membentuk Generasi Muda Yang Berkarakter Dan Berwawasan Kebangsaan" itu melibatkan 30 peserta didik.

Pada kegiatan tersebut, Kasdim 0616/Indramayu Mayor Inf Ruhiyat menyampaikan keberadaan gerakan Pramuka dalam berbangsa dan bernegara masih sangat dibutuhkan.

Baca Juga: Tiga Pegawai Lapas Kelas II A Subang Positif Covid-19

Mengingat melalui kegiatan ini, para pemuda diharapkan bisa tampil dengan terampil dan tangguh di tengah-tengah masyarakat.

"Sesuai dengan misi Kepramukaan yakni turut menyumbang pada dunia pendidikan kaum muda, Kodim 0616 Indramayu pun ingin mendidik generasi yang tangguh," kata Ruhiyat.

Pembinaan pemuda melalui suatu sistem nilai yang didasarkan pada Satya dan Darma pramuka, guna membantu dunia yang lebih baik.

Baca Juga: Sudah Disiapkan Penyambutan, Ternyata Eti Binti Toyib Batal Pulang

"Anggota pramuka adalah pribadi yang telah berkembang sepenuhnya dan memainkan peran konstruktif di dalam masyarakat," kata Kasdim Mayor Inf Ruhiyat.

Sedangkan kegiatan lapangan pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika dipimpin oleh Pelda Yusuf sebagai kakak pembina Pramuka Saka Wira Kartika.

Melalui pembinaan Kepramukaan Saka Wira Kartika, TNI AD siap membina dan membentuk generasi muda bangsa yang berkarakter dan berwawasan kebangsaan.

Baca Juga: Mayat di Pantai Cikeluwung, Teridentifikasi Sebagai Alumni SMKN 1 Pangandaran

Selain itu ingin menghasilkan jiwa kesatria, guna menumbuhkan rasa cinta tanah air demi menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.***

Editor: Parama Ghaly

Tags

Terkini

Terpopuler