Ciamis Masih Zona Kuning tapi Pemerintah Beri Lampu Hijau KBM Tatap Muka

- 13 Agustus 2020, 08:45 WIB
ILUSTRASI pembelajaran secara daring.*/guruberbagi.kemdikbud.go.id
ILUSTRASI pembelajaran secara daring.*/guruberbagi.kemdikbud.go.id /

ZONA PRIANGAN - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, sebelumnya mengimbau sekolah yang berada di zona hijau, kembali menerapkan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) secara tatap muka.

Hal tersebut ia kemukakan, lantaran tidak semua siswanya dapat mengikuti pembelajaran jarak jauh (daring), karena terkendala sarana maupun pelayanan internet di daerah yang berbeda-beda.

Dengan adanya hal tersebut, Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra, memperbolehkan melaksanakan KBM tatap muka.

Baca Juga: Ramalan Zodiak: Aries Bakal Ada Godaan, Asmara Taurus Lagi Hangat-hangatnya

Sekolah bisa melaksanakan asalkan ada rekomendasi dari Pemerintah dan Penilaian Gugus Tugas Covid-19 terkait kesiapan sekolah menerapkan protokol kesehatan dalam proses pembelajaran.

"Ciamis saat ini masih di zona kuning, namun secara nasional telah diperbolehkan untuk melaksanakan tatap muka dalam pembelajaran," ucapnya, Rabu, 12 Agustus 2020.

Hal tersebut diperkuat dengan adanya Keputusan bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Agama, Menteri Kesehatan, dan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia.

Baca Juga: Update Harga Emas, Antam, Retro, Antam Batik, dan UBS Turun Semua

"Pemkab akan perbolehkan KBM, asalkan penerapan pencegahan Covid-19 betul-betul dilaksanakan di setiap sekolah. Karena keselamatan peserta didik dan tenaga pendidikan merupakan hal utama," terangnya.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x