Empat Orang Dikabarkan Tersesat di Gunung Patuha, Satu Tim Rescue Basarnas Bandung Lakukan Pencarian

- 9 Januari 2021, 21:23 WIB
 Satu Tim Rescue Basarnas Bandung tengah bersiap  untuk lakukan pencarian  terhadap laporan 4 orang yang tersesat di Gunung Patuha Kabupaten Bandung.
Satu Tim Rescue Basarnas Bandung tengah bersiap untuk lakukan pencarian terhadap laporan 4 orang yang tersesat di Gunung Patuha Kabupaten Bandung. /Dok. BASARNAS

ZONA PRIANGAN - Tepatnya Sabtu, 9 Januari 2021 pukul 14.30 WIB, satu tim rescue Basarnas Bandung diberangkatkan untuk melakukan pencarian terhadap laporan 4 orang tersesat di Gunung Patuha Kabupaten Bandung.

Kepala Kantor Basarnas Bandung, Deden Ridwansah S.Sos menyebutkan Pukul 14.15 WIB pihaknya menerima informasi dari teman korban bernama Anindya bahwa 4 temannya mengalami disorientasi ketika hendak turun gunung pada pukul 12.00 WIB.

Diketahui keempat korban sudah berkemah sejak Jumat malam dan mulai naik gunung Patuha pada pagi hari tadi. Sebelumnya keempat korban masih bisa berkomunikasi dengan temannya namun dikarenakan sinyal yang buruk komunikasi terkendala.

Baca Juga: Sambut Tahun Baru 2021, Lihat 5 Resolusi Sederhana yang Anti Gagal

Baca Juga: Waduh, Pesawat Komersial Sriwijaya Air Rute Jakarta-Pontianak Hilang Kontak Diketinggian 10.000 Kaki

Baca Juga: Diduga Bagian Dari Pesawat Sriwijaya Air SJ 182, Petugas dan Warga Temukan Kabel dan Serpihan

Adapun data korban sebagai berikut:

1. Nama : Achyar Saputra
Usia : 19 Tahun
Alamat : Jl Cisalak No 116 Kota Cimahi

2. Nama : M Taufik
Usia : 18 Tahun
Alamat : Jl ABC No 52

3. Nama : Umar Shidiq
Usia : 17 Tahun
Alamat : Jl Cibuntu Tengah I No 14

Baca Juga: Polres Kepulauan Seribu Kerahkan Dua Kapal, Cek Lokasi Pesawat Jatuh di Sekitar Pulau Laki

Baca Juga: 11 Januari Akan Terjadi Sesuatu yang Luar Biasa, Kita Harus Siap Menyambutnya

Baca Juga: Waspada!Ternyata Ada 6 Efek Buruk Jika Minum Kopi Berlebihan

4. Nama : M Fahza Ramadhan
Usia : 18 Tahun
Alamat : Jl Mars IV No.1 Margahayu Raya

Satu tim rescue berangkat menuju lokasi kejadian dengan menggunakan1 Unit Rescue Car dan perlengkapan berupa 1 Set Pal SAR Navigasi Darat, 1 Set Peralatan Alkom, 1 Set Peralatan Medis dan APD Personal.***

Editor: Yudhi Prasetiyo

Sumber: Basarnas Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah