Persempit Ruang Gerak Peredaran Narkoba, Golat Jadi Desa Bersinar

- 30 Juli 2020, 05:15 WIB
Kepala Desa Golat, Dadang Rusliana melantik Satuan Petugas Desa Bersih Narkoba (Satgas Desa Bersinar).*/AGUS BERRIE/KABAR PRIANGAN
Kepala Desa Golat, Dadang Rusliana melantik Satuan Petugas Desa Bersih Narkoba (Satgas Desa Bersinar).*/AGUS BERRIE/KABAR PRIANGAN /

ZONA PRIANGAN - Sebanyak 20 anggota Satuan Petugas Desa Bersih Narkoba (Satgas Desa Bersinar) di Desa Golat dilantik dan dikukuhkan oleh Kepala Desa Golat Kecamatan Panumbangan, Kabupaten Ciamis, Dadang Rusliana, S.E, Rabu 29 Juli 2020.

Turut menyaksikan acara pelantikan itu, jajaran pimpinan BNNK Ciamis dan juga Muspika Panumbangan, demikian dilaporkan wartawan Kabar Priangan Agus Berrie.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Golat, Dadang Rusliana, S.E., mengharapkan agar keberadaan anggota Satgas Desa Bersinar, mampu menekan ruang gerak peredaran narkoba di sekitar Desa Golat.

Baca Juga: Peringatan, Jangan Menanam Benih Misterius yang Dikirim Lewat Surat

Dadang Rusliana juga menambahkan harapannya bahwa Satgas Desa Bersinar dapat menjadi jembatan program-program bagi para mantan penyalahguna untuk beraktivitas normal di lingkungan masyarakat sehingga kembali produktif.

"20 anggota Satgas Desa Bersinar, merupakan perwakilan dari masing-masing kedusunan," ucapnya.

Sementara itu, Kasi Rehabilitasi BNNK Ciamis, Rachman Chaerudin, S.Sos., menyampaikan bahwa sebagai salah satu Desa Bersinar di wilayah Kabupaten Ciamis, Desa Golat diharapkan mampu mencerminkan sebagai desa yang bersih narkoba.

Baca Juga: Pelajar di Pangandaran Siap Masuk Sekolah, Jeje: Sudah Disiapkan 81 Ribu Face Shield

"Dengan keberadaan satgas Desa Bersinar, diharapkan mampu merangkul para penyalahgunaan narkoba untuk berkeinginan mengikuti program rehabilitasi," terang Rachman.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x