Kecamatan Rumpin Diusulkan Jadi Ibu Kota Bogor Barat, Asep Mulyana: Dekat ke Jakarta dan Banten

- 14 Agustus 2020, 22:11 WIB
Tokoh masyarakat Rumpin, Asep Mulyana saat ditemui di Rumpin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat 14 Agustus 2020.*/ ANTARA/M Fikri Setiawan
Tokoh masyarakat Rumpin, Asep Mulyana saat ditemui di Rumpin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat 14 Agustus 2020.*/ ANTARA/M Fikri Setiawan /

ZONA PRIANGAN - Langkah Bupati Bogor Ade Yasin mengajukan wilayah Kecamatan Rumpin Kabupaten Bogor, Jawa Barat, sebagai ibu kota Daerah Otonomi Baru (DOB) Kabupaten Bogor Barat disambut baik warga wilayah tersebut.

Tokoh masyarakat Rumpin, Asep Mulyana, mengaku sangat mendukung dan berharap warga Rumpin bisa lebih maju dan sejahtera dengan menjadi Ibu Kota Bogor Barat.

"Kami selaku tokoh masyarakat Rumpin sangat mendukung dan berharap ibu kota Bogor Barat itu di Rumpin sehingga masyarakat Rumpin lebih maju dan lebih sejahtera," ungkap Asep Mulyana saat ditemui di Rumpin, Kabupaten Bogor, Jumat 14 Agustus 2020.

Baca Juga: DCVMI Kembali Memulai Kegiatan Produksi Kendaraan Niaga Mercedes-Benz, di Wanaherang, Bogor

Menurut dia, secara aksesbilitas, Kecamatan Rumpin lebih strategis dibanding Kecamatan Cigudeg yang juga sempat diusulkan menjadi lokasi ibu kota Kabupaten Bogor Barat.

"Rumpin lebih dekat ke Jakarta dan ke Banten.
Luas lahan banyak, tanah negara banyak. Jadi ketika ditetapkan (ibu kota), lahan sudah tersedia," katanya seperti dilansir dari Antara.

Asep bersama Komite Pembentukan Bogor Barat (KPBB) sudah berjuang demi pemekaran Kabupaten Bogor Barat, tapi terganjal kemampuan keuangan pemerintah.

Baca Juga: Wilayah yang Dikepung Perbukitan dan Jurang Itu Bernama Dusun Girpasang, Jarang Pejabat yang Kesana

"Kami berjuang bersama KPPB sejak tahun 2000-an. Usulan proposal kita terbaik se-Indonesia. Tapi karena banyaknya pengajuan DOB, anggaran pusat belum mampu," tuturnya.

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x