Pitnas IPDI 2023: Berharap Pengetahuan dan Keterampilan Perawat Dialisis Terus Bertambah

- 6 Oktober 2023, 07:42 WIB
PITNAS IPDI ke- 31 2023 yang digelar di Bandung 5-7 Oktober 2023.
PITNAS IPDI ke- 31 2023 yang digelar di Bandung 5-7 Oktober 2023. /Zonapriangan.com/Muthia Razella

Kegiatan PITNAS ke-31 di hari pertama dengan tema Management of Dialysis Unit menghadirkan narasumber yang sangat kompeten di bidangnya. Kegiatan hari pertama terdiri dari simposium dan lomba karya tulis ilmiah yang sebelumnya telah melewati beberapa tahap seleksi dan terdapat 6 nominator untuk persentasi oral. Kegiatan hari pertama ditutup dengan IPDI NIGHT yang menampilkan kesenian dari 18 pengurus wilayah yang akan menambah semarak dan suasana keakraban peserta PITNAS.

Pada hari kedua digelar simposium dengan tema Comprehensive Dialysis Patient Service Management yang dilanjutkan dengan kegiatan Rakernas IPDI dan TOT Terintegrasi pada malam harinya sebagai upaya menjaga solidnya organisasi.

Hari terakhir PITNAS IPDI ke-31 2023 ini ditutup dengan Workshop terkait CAPD, HD khusus, tools assesment kompetensi perawat dialisis, indikator mutu dan risk register unit dialisis.

Baca Juga: 4 Kegiatan Seru Buat Pilihan Libur Long Wiken di Bandung

Toni Rahmat Jaelani selaku Ketua PW IPDI Jawa Barat mengatakan tuntutan pengembangan layanan dialisis seiring dengan jumlah pasien yang meningkat menjadi tantangan yang harus dijawab semua staf di unit dialisis dengan kualitas layanan yang tetap terjaga dan berkesinambungan. Sumber daya perawat harus disiapkan secara merata bukan hanya secara jumlah tapi juga kompetensinya (Pengetahuan, Keterampilan dan Sikap) dalam menjalankan pelayanan dialisis.

“Tiga domain penting kompetensi yaitu pengetahuan, keterampilan dan perilaku profesional harus tetap terjaga dan dikembangkan melalui berbagai inovasi melalui bukti-bukti ilmiah”ujarnya.

Menurut Toni jumlah pasien yang terus meningkat setiap tahunnya, harus diimbangi dengan jumlah perawat dialisis yang dianggap masih kurang. "Dari jumlah perawat dialisis yang ada sebanyak 12 ribu, hanya baru bisa memenuhi 70 persen kebutuhannya.

Baca Juga: Finlandia Meluncurkan Paspor Digital Pertama di Dunia untuk Perjalanan Internasional

Kompetensi Perawat Diakui Internasional

Sebagai informasi IPDI sedang merancang Certified Body For Person (CBP) yang punya tujuan untuk meningkatkan kompetensi perawat, yang nantinya bisa dapat pengakuan dari dunia nasional dan internasional.

Dengan standar internasional yang diadopsi oleh CBP, nantinya perawat Indonesia akan lebih siap menghadapi tantangan global serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan keperawatan yang masyarakat terima.

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x