Seusai Kebakaran, Pesantren Miftahul Huda Al-Azhar Butuh Sandal untuk Santri

- 7 September 2020, 02:55 WIB
KETUA Yayasan Al Kautsar, Asep Ahmad Mubarok, M.Pd (kiri) menyerahkan bantuan kepada Lurah Pondok, Ahmad Banaus Safiq S. Pd.I., di Pondok Pesantren Miftahul Huda Al-Azhar Citangkolo Kota Banjar, Minggu 4 September 2020.*/DEDE IWAN/KABAR PRIANGAN
KETUA Yayasan Al Kautsar, Asep Ahmad Mubarok, M.Pd (kiri) menyerahkan bantuan kepada Lurah Pondok, Ahmad Banaus Safiq S. Pd.I., di Pondok Pesantren Miftahul Huda Al-Azhar Citangkolo Kota Banjar, Minggu 4 September 2020.*/DEDE IWAN/KABAR PRIANGAN /

"Sebelumnya kami mau menyerahkan baju, berhubung ada informasi sudah terpenuhi, saat itu DSA menyerahkan 87 pasang sandal ," ujar Rizky kepada wartawan Kabar Priangan, Dede Iwan.

Menyusul adanya bantuan dan kepedulian sesama keluarga besar pondok pesantren, Lurah Pondok Pesantren Miftahul Huda (PPMH) Al-Azhar Citangkolo Kota Banjar, Ahmad Banaus Safiq S. Pd.I., mengucapan beribu-ribu terimakasih.

Baca Juga: Luar Biasa, Seekor Domba Terjual dengan Harga Rp 7 Miliar Lebih

"Kami ucapkan terimakasih atas semua titipannya ini. Semoga memberikan keberkahan untuk santri yang terdampak musibah kebakaran. Semoga keadaan pondok segera pulih kembali dan aktivitasnya dapat berjalan lancar," ujar Gus Syafiq, nama akrabnya.

Di tempat terpisah, Pengasuh PPMH Al-Azhar Citangkolo, KH Muin Abdurrahim, mengatakan, kebakaran itu bermula dari konsleting listrik di lantai 3 kompleks A sekitar pukul 02.30. Saat itu, api menjalar cepat. Api mulai dipadamkan Unit Pemadam kebakaran Kota Banjar pukul 02.50 WIB.***

 

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x