Melihat Teknologi serta Fitur Kendaraan Idaman, dalam Genggaman Aplikasi Peugeot

26 Agustus 2020, 10:58 WIB
Aplikasi ini disebut dalam satu genggaman karena konsumen dapat dengan mudah mengakses informasi yang dibutuhkan dalam waktu singkat.*/ASTRA PEUGEOT /

ZONA PRIANGAN - Ada fakta, bahwa membaca buku manual kerap diabaikan sebagian besar pemilik kendaraan, bahkan informasi yang mereka dapat hanya dari kursus singkat dari tim wiraniaga yang menjual produk tersebut.

Mesti diakui pula, bahwa sebagian dari kita malas membaca buku panduan manual kendaraan, alhasil manual book hanya tersimpan rapi di laci dan konsumen tidak memiliki informasi yang lengkap.

Untungnya, ada alternatif untuk tetap peduli manual book berkenaan informasi kendaraan seperti SUV Peugeot 3008 dan 5008, via aplikasi dalam genggaman telepon seluler.

Baca Juga: Harga Terjangkau, Ini Harga Sepeda Gunung Anak dari Polygon Berikut Spesifikasinya

Aplikasi tersebut adalah, Scan MyPeugeot Apps. yang dapat ditemukan di Play Store untuk pengguna sistem operasi Android dan App Store bagi pengguna sistem operasi IOS.

“Saluran ini sejalan dengan program digitalisasi Astra Peugeot, interaksi publik dengan Peugeot bisa diakses lewat telepon seluler dengan kemudahan Scan MyPeugeot Apps,” tukas Fredy Jeo, Head of Sales Astra Peugeot.

Cukup dengan men-download aplikasi ini pada smartphone, diharapkan untuk memudahkan konsumen mengenal lebih dekat juga paham akan fitur dan teknologi serta Perawatan pada mobil SUV Peugeot 3008 & 5008.

Baca Juga: Ini Update Harga Sepeda Lipat, Akhir Agustus, Mulai Brompton, Polygon, Pacific dan United Bike

Detail info setiap 'di-klik’

Laman pada aplikasi ini cukup informatif, melalui Scan MyPeugeot App, semua informasi yang terkandung dalam buku manual dikumpulkan dalam satu aplikasi perangkat lunak smartphone.

Makanya aplikasi ini disebut dalam satu genggaman karena konsumen dapat dengan mudah mengakses informasi yang dibutuhkan dalam waktu singkat.

Menariknya, pada menu utama aplikasi berkapasitas 4,5MB ini bisa mengidentifikasi serta menginformasikan keunggulan teknologi dan fitur-fitur Peugeot 3008 dan 5008.

Baca Juga: Update Harga Sepeda Polygon, 24 Agustus 2020 Mulai dari MTB, BMX, hingga Sepeda Lipat

Konsumen hanya menekan tanda yang tertera dan informasi langsung tersaji, begitu pun gambar dari simbol-simbol pada dasbor yang bisa lagsung terbaca melalui layar ponsel.

“Misal ketika menekan gambar kunci kontak pada menu Visual Search, maka akan muncul info seputar fungsi kunci juga keunggulannya, atau menekan salah satu simbol ‘segitiga’ di menu Indicator And warning Lamps, maka di layar aplikasi akan memberi semua info tentang simbol tersebut dalam bentuk penjelasan detail," ujar Samsudin, Aftersales Support Astra Peugeot.

"Meskipun bahasa yang digunakan adalah bahasa Inggris atau Negara dimana kendaraan tersebut ada,” jelas Samsudin, tentu masih banyak hal informatif lainnya dalam aplikasi tersebut untuk mengenal lebih dalam berkenaan dengan SUV Peugeot tersebut.***

Editor: Didih Hudaya ZP

Tags

Terkini

Terpopuler