Drone QinetiQ Banshee Jet 80+, Peringatan Militer Inggris Terhadap Rusia dan Cina

- 1 Oktober 2021, 19:06 WIB
Drone dengan kecepatan 460 mil per jam ini diluncurkan oleh Angkatan Laut Inggris.*
Drone dengan kecepatan 460 mil per jam ini diluncurkan oleh Angkatan Laut Inggris.* /Royal Navy/

Drone ini dirancang untuk membalas ancaman udara dalam bentuk pesawat jet dan rudal, dan memiliki fitur yang sulit dideteksi radar, seperti dilaporkan Express.

Penerbangan Banshee ini merupakan tahap pertama bagi Angkatan Laut Inggris dalam mengeksplorasi bagaimana teknologi tanpa awak bisa dioperasikan dari kapal pengangkut kelas Queen Elizabeth di masa depan.

Baca Juga: Ini 8 Manfaat Air Perasan Buah Lemon, Nomor 3 Cocok untuk Orang yang Berniat Langsing

Komandan Rob Taylor, pimpinan Kementerian Pertahanan untuk uji coba dan evaluasi ini menjelaskan dalam sebuah pernyataan.

“Ada kebutuhan nyata untuk drone biaya rendah seperti Banshee yang bisa menangkal ancaman di angkasa dan menyediakan ujicoba untuk muatan di masa depan.”

“Sebuah kapal perang bisa membawa drone ini dalam operasinya, meluncurkan dan menggunakannya untuk membalas serangan dari udara.”

Baca Juga: Mencukur Bulu Kemaluan dan Cabut Bulu Ketiak Jangan Lebih dari 40 Hari, Ini Penjelasannya

Berbagai angkatan di militer kini mengembangkan banyak sistem tanpa awak untuk memperluas ketahanan misi dan menurunkan risiko personel.

Drone akan digunakan untuk melakukan tugas-tugas seperti pengintaian dan komunikasi selain juga membawa senjata.

Kebanyakan drone akan beroperasi sendiri, tetapi akan dikerahkan sebagai “loyal wingmen” yaitu dikendalikan dari udara oleh pesawat lain di bawah kendali seorang pilot.***

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Mirror Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah