Cara Memasak Sate Sapi atau Kambing Tanpa Perlu Dibakar

- 20 Juni 2024, 13:50 WIB
Hidangan sate tanpa dibakar.*
Hidangan sate tanpa dibakar.* /Sajian Sedap

ZONA PRIANGAN – Momen hari raya kurban menjadi kesempatan untuk bakar-bakaran sate kambing, domba atau sapi. Tapi bagaimana bila tidak punya alat untuk membakarnya.

Jangan menyerah, anda tidak perlu repot-repot menyalakan arang, karena resep sate yang satu ini cukup digoreng saja.
Mau tahu resep dan cara masaknya, simak paparan di bawah ini.

 Baca Juga: Tips Ampuh Hilangkan Bau Prengus pada Daging Kambing

Resep 1

 

Bahan-bahan:

. 500 gram daging sapi atau kambing;
. 750 ml air;
. 4 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya, disobek-sobek;
. 1/2 sendok teh (sdt) asam jawa
. 300 ml santan dari 1/2 butir kelapa
. 1.000 ml minyak untuk menggoreng

Baca Juga: Kopi Latte dengan Topping Bawang Daun Semakin Populer di China

 

Bumbu halus:

. 10 butir bawang merah
. 5 siung bawang putih
. 5 buah cabai rawit merah (bagi yang suka pedas)
. 4 buah cabai merah keriting (bagi yang suka pedas)
. 2 sdt ketumbar
. 1 sendok makan (sdm) gula merah sisir
. 1 sdt garam

Baca Juga: Ini 20 Kedai Martabak Lezat Terekomendasi di Pusat Kota Bandung, Ada Pilihan Martabak Kelas Legenda sejak 1967

 

Cara memasak:

1. Rebus daging, air, dan daun jeruk sampai matang. Angkat daging lalu potong-potong dadu 1 1/2 cm. Ambil 200 ml air kaldunya;

2. Masak kembali daging, air kaldu sapi, bumbu halus, asam jawa, dan santan sampai meresap. Angkat dan tiriskan;

3. Daging ditusuk-tusuk dengan tusuk sate.

4. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan hingga kecokelatan.

5. Sate goreng siap disajikan.

Baca Juga: 20 Alamat Kedai Pecel Lele di Kabupaten Pati, dari Pecel Lele Asfa hingga Bar-Bara dengan Kelezatan Nyata

 

Resep 2

 

Bahan-bahan:

. 1/2 kg daging sapi atau kambing

. 5 siung bawang putih

. Merica bubuk secukupnya

. Kecap manis secukupnya

. 1 buah jeruk nipis

. 1 sdt garam

. 1 buah tomat dan selada (sebagai pelengkap)

. 1 sdm minyak goreng

Baca Juga: 14 Kedai Ramen Enak di Kabupaten Bandung, dari Ramen Bajuri hingga Sushi Ramen Harga Murmer Selera Terjaga

 

Cara membuat:

1. Pertama potong-potong daging bentuk dadu, cuci dan beri jeruk nipis (untuk menghilangkan bau amis), kemudian diamkan 5-10 menit;

2. Haluskan bawang putih dan garam;

3. Masukan daging beserta bumbu ke dalam wajan tanpa diberi air sambil diaduk-aduk, tunggu hingga air habis, tambahkan minyak goreng sedikit dan tunggu hingga kering;

Baca Juga: Jelajah Kuliner Cari Bakso Enak di Sukabumi, Rasakan Sensasi Bakso Mas Dedi hingga Bakso Asmara yang Mantap

4. Setelah daging kering dan matang, matikan api;

5. Daging satu per satu ditusuk-tusuk dengan tusuk sate;

6. Letakan sate di atas piring lalu siram dengan kecap dan merica bubuk. Hiasi dengan selada dan tomat sebagai pelengkapnya.

7. Sate tanpa dibakar siap disajikan.***

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: cookpad.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah