Mau Tahu? Inilah Cara Dapatkan Diskon dan Token Listrik Gratis Bulan Februari

- 3 Februari 2021, 16:48 WIB
Stimulus Listrik Kini Bisa Dinikmati Lewat PLN Mobile.
Stimulus Listrik Kini Bisa Dinikmati Lewat PLN Mobile. /Instagram @pln_id

ZONA PRIANGAN - PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN telah memperpanjang pemberian stimulus berupa bantuan keringanan biaya listrik untuk masyarakat hingga bulan Maret 2021 mendatang.

Stimulus token listrik gratis PLN ini diberikan kepada 32 juta pelanggan rumah tangga dengan daya 450 VA dan 900 VA bersubsidi, serta kepada 459.000 pelanggan bisnis dan industri daya 450 VA.

Pelanggan rumah tangga dengan kategori daya 450 VA akan mendapatkan diskon 100 persen.

Baca Juga: Lima Merchant ShopeePay Terbaru Minggu ini Siap Dukung Hobi Kamu

Baca Juga: Cara Terhindar dari Penyakit Screen Fatigue, Akibat Terlalu Lama Bermain HP dan di Depan Laptop

Pelanggan kategori daya 900 VA bersubsidi yang sudah terdata dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) di Kementerian Sosial akan mendapatkan diskon 50 persen.

Sementara untuk pelanggan bisnis dan industri daya 450 VA akan diberikan diskon 100 persen tagihan listrik.

Untuk pelanggan pascabayar, bantuan ini akan langsung masuk dalam tagihan masing-masing pelanggan.

Baca Juga: Ini 5 Desa di Indramayu yang Rentan Diterjang Banjir Bandang, Warga Diminta Waspada

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetiyo

Sumber: pln.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x