Ekspor Perdana Perhiasan Emas ke India di Tahun 2023, Hartadinata Dukung Program Hilirisasi Industri Emas

- 16 Maret 2023, 21:57 WIB
Perhiasan emas
Perhiasan emas /HRTA/

ZONA PRIANGAN - Perusahaan manufaktur perhiasan emas PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) telah menyepakati kerjasama untuk ekspor perhiasan emas ke India secara eksklusif dengan Kundan Care Product LTD (Kundan).

Siapakah Kundan, perusahaan manufaktur ini didirikan pada tanggal 1 Desember 2004 lalu, dan dikenal juga dengan perusahaan refinery dan eksportir dari produk emas, perak, dan energi yang terbesar di India.

Dan Kundan juga dikabarkan mendapat penghargaan sertifikasi dari Pemerintah India sebagai Four Star Export House yaitu dinilai berhasil berkontribusi aktif terhadap perdagangan internasional Negara India.

Baca Juga: Pasukan Ukraina Mengejek Vladimir Putin di Twitter, Posting Jet Tempur Su-24 Rusia Meledak di Bakhmut

Di Indonesia sendiri, keberhasilan aktivitas ekspor Perseroan merupakan salah satu hasil dukungan penuh dari Himbara (Himpunan Bank Milik Negara).

Yaitu dimana PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) menjadi Mandated Lead Arranger & Bookrunner (MLAB) untuk pendanaan sindikasi kepada HRTA senilai Rp2,4 triliun pada 27 Desember 2022.

Menurut Direktur Utama HRTA, Sandra Sunanto, bahwa pinjaman sindikasi menjadi pencapaian milestone yang penting dalam meningkatkan corporate image HRTA, dimana saat ini berhasil mendapatkan kepercayaaan untuk menjadi salah satu eksportir perhiasan emas berskala internasional.

Baca Juga: Masih Mager di Jaringan 3G Telkomsel? Inilah Cara Upgrade ke 4G Tanpa Ganti Nomor dan Linknya

Oleh karena itu pencapaian strategis yang telah dilakukan Perseroan, HRTA telah berhasil memperkuat posisi sebagai Perusahaan perhiasan emas dan emas batangan paling terintegrasi dari industri antara (midstream) hingga industri hilir (downstream) di Indonesia.

“HRTA siap menjadi partner bagi Pemerintah Indonesia dalam menyukseskan program hilirisasi terutama di industri emas Indonesia,” tegas Sandra.
Hilirisasi menjadi kunci untuk dapat menghasilkan nilai tambah yang lebih tinggi bagi produk emas dimana pada akhirnya berkontribusi positif bagi penopang devisa Indonesia.

Ekspor perhiasan dan emas batangan telah menjadi komoditas nomor wahid yang menopang ekspor non-migas Indonesia saat ini.

Sandra menyakini bahwa HRTA dapat berkontribusi aktif Melayani Negeri dan menjadi Kebanggaan Bangsa dalam Industri emas di Indonesia.***

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x