Sarah Day, Wanita Modern tapi Terbiasa Memakan Bangkai Tikus Mirip Manusia Zaman Batu

- 19 Desember 2021, 18:09 WIB
    Pakar bertahan hidup Sarah Day secara teratur menyantap tupai, rusa, dan bahkan tikus yang ditemukan di pinggir jalan.*
Pakar bertahan hidup Sarah Day secara teratur menyantap tupai, rusa, dan bahkan tikus yang ditemukan di pinggir jalan.* /Mercury/

"Frezer saya penuh dengan temuan roadkill. Ini berguna selama musim dingin karena saya bisa mencairkan rusa atau kelinci untuk membuat sup hangat," tuturnya.

Sarah, yang mengajarkan keterampilan bertahan hidup dan sejarah kepada anak-anak, mengatakan hidangan favoritnya termasuk sayap merpati dan sandwich daging rusa.

Baca Juga: ISIS Makin Brutal, Kepala Pendeta Dipenggal dan Diserahkan Kepada Istrinya

"Tikus sangat mirip dengan tupai. Lembut dan manis. Rasanya sedikit seperti ayam tapi jauh lebih enak," katanya.

"Dan merpati itu seperti steak daging sapi yang sangat enak. Semua bangkai hewan enak, tapi matinya jangan lebih dari 24 jam," jelasnya.

Setelah memasak bangkai hewan, Sarah menyimpan tulang dan kulitnya untuk digunakan kembali.

Baca Juga: Efek Kanker Otak, Shauna Rae Terlihat Seperti Anak 8 Tahun, Ditolak Membuat Tato dan Diusir Bartender

"Saya menggunakan tulang mereka untuk membuat alat dan senjata," katanya yang dikutip The Sun.

Ketertarikan Sarah pada Zaman Batu dimulai ketika dia masih kecil. Dia telah mempelajari keterampilan bertahan hidup yang sesuai dengan era.

Sarah memperlihatkan kemahirannya membangun tempat perlindungan, menyalakan api, dan menguliti hewan.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x