WHO Memperingatkan: Pandemi Menjadi Jauh Lebih Mematikan pada Tahun Ini!

- 16 Mei 2021, 06:01 WIB
Peringatan WHO, bahwa pandemi menjadi jauh mematikan pada tahun ini.
Peringatan WHO, bahwa pandemi menjadi jauh mematikan pada tahun ini. /NDTV.COM

ZONA PRIANGAN - Pakar kesehatan dunia mengeluarkan peringatan pada Jumat, 14 Mei 2021 bahwa tahun kedua corona ditetapkan menjadi "jauh lebih mematikan", karena Jepang memperpanjang keadaan darurat di tengah meningkatnya seruan agar Olimpiade dibatalkan.

"Kami berada di jalur untuk tahun kedua pandemi ini menjadi jauh lebih mematikan daripada yang pertama," kata direktur jenderal Organisasi Kesehatan Dunia Tedros Adhanom Ghebreyesus, seperti dikutip ZonaPriangan.com dari NDTV, Sabtu 15 Mei 2021.

Suasana juga menjadi mencekam di Jepang, di mana keadaan darurat virus corona terjadi di tiga wilayah lainnya hanya 10 minggu sebelum penyelenggaraan Olimpiade.

Baca Juga: 'Luar Biasa'! Wanita Pemenang Lotere Histeris Emosional di Panggilan Zoom, Usai Menangkan Lebih Rp603 Juta

Sementara para pegiat mengajukan petisi dengan lebih dari 350.000 tanda tangan yang menyerukan agar Olimpiade dibatalkan.

Tokyo dan daerah lainnya sudah di bawah perintah darurat hingga akhir Mei, Hiroshima, Okayama dan Hokkaido utara, yang akan menjadi tuan rumah maraton Olimpiade, sekarang akan bergabung dengan mereka.

Langkah untuk memerangi gelombang keempat yang membuat sistem medis Jepang berada di bawah tekanan, datang dengan opini publik yang sangat menentang penyelenggaraan Olimpiade pada musim panas ini.

Baca Juga: Menyebar dan Menyerang Hebat Pedesaan, Jerit dan Doa Masyarakat India Berharap Agar Covid-19 Enyah Segera!

Kenji Utsunomiya, yang pernah menjadi calon gubernur Tokyo, mendesak penyelenggara Olimpiade untuk "memprioritaskan kehidupan" daripada upacara saat ia menyerahkan petisi kepada otoritas ibu kota.

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: NDTV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x