Kereta Api Menabrak Tiang Penyangga pada Jam Sibuk di London Utara, 2 Terluka dan 50 Orang Dievakuasi

- 13 Oktober 2021, 07:47 WIB
Gerbong kereta api menabrak tiang penyangga di Enfield, Inggris.
Gerbong kereta api menabrak tiang penyangga di Enfield, Inggris. /The Sun/London Fire Brigade

ZONA PRIANGAN - Kecelakaan kereta api di Enfield, Inggris, 12 Oktober menjadi penyebab kekacauan perjalanan saat kereta London Overground menabrak penghalang di stasiun dan mengakibatkan dua orang terluka.

Kereta Overground dibiarkan terangkat miring setelah menabrak penyangga sekitar pukul 8.14 pagi hari. Layanan Ambulans London mengkonfirmasi dua orang dirawat karena luka ringan setelah drama jam sibuk di London Utara.

Sekitar 50 orang dievakuasi dari delapan gerbong kereta oleh petugas pemadam kebakaran.

Baca Juga: 'Ikatan Cinta' Rabu 13 Oktober 2021: Adi dan Rendy Orang yang Sama, Siapa Pelaku Perkosaan Terhadap Jessica?

Penumpang yang terkejut menggambarkan adegan itu sebagai "kekacauan" dan kini layanan antara Enfield Town dan Edmonton Green ditangguhkan hingga pukul 3 sore.

"Baru saja ke sana & kekacauan di pintu. Kereta tiba di Enfield Town & menabrak penyangga, untungnya tidak melewati jendela stasiun," kata saksi, seperti dikutip ZonaPriangan dari laman The Sun, 12 Oktober 2021.

Kepala Stasiun Jim O'Neill mengatakan, bahwa kereta telah menabrak penyangga di stasiun, yang berada di ujung jalur dan naik di atasnya.

Baca Juga: Tamara Bleszynski Datangi Bareskrim Polri

“Petugas pemadam kebakaran melakukan pencarian sistematis di kereta untuk memastikan tidak ada orang lagi di dalamnya.

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: The Sun.co.uk


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x