Rusia Mulai Kehabisan Rudal, Terpaksa Gunakan KN-23 Korea Utara Setelah 2 Iskander Gagal Meledak

- 9 Juli 2022, 21:46 WIB
Sebuah rudal Iskander Rusia diluncurkan dari Belgorod.*
Sebuah rudal Iskander Rusia diluncurkan dari Belgorod.* /Twitter /InformNapalm

ZONA PRIANGAN - Persediaan rudal Rusia mulai menipis sehingga prajurit Vladimir Putin memanfaatkan rudal KN-23 Korea Utara.

Kemampuan rudal KN-23 sebenarnya jauh dari rudal Iskander buatan Moskow. Namun, Iskander sendiri sedang menghadapi masalah.

Rudal Iskander yang ditembakkan dari Belgorod ternyata tidak sampai ke Ukraina, melainkan meledak di udara dan hancur berkeping-keping.

Baca Juga: Gunakan Howitzer M777, Brigade Mobil ke-81 Ukraina Meledakkan Unit Akatsiya 2S3 Rusia

KN-23 dikembangkan dengan bantuan Rusia dan China dan awalnya terungkap selama parade militer di Korea Utara pada 2018.

Mengomentari peluncuran Iskander yang gagal, Ukraina News Live tweeted: "Rumor bahwa rudal KN-23 dan Hyunmoo-2b telah mulai digunakan sebagai pengganti rudal pabrik Rusia Iskander menjadi kenyataan."

"KN-23 Korea Utara adalah salinan Iskander," tulis Ukraina News Live yang dikutip Express.

Baca Juga: Ukraina Didesak Gunakan Rudal Harpoon untuk Menghancurkan Jembatan Kerch, Penghubung Krimia dan Rusia

Sementara rudal Hyunmoo-2B dikembangkan oleh Korea Selatan pada tahun 2009 dan juga diyakini sebagai turunan dari rudal Iskander Rusia.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x