Ledakan di Distrik Dzhankoi Krimea, Ukraina Mengejek Rusia Mungkin Akibat Aktivitas Merokok

- 16 Agustus 2022, 20:14 WIB
Hingga 20 jet tempur Rusia dikatakan telah hancur dalam serangkaian ledakan di Krimea.*
Hingga 20 jet tempur Rusia dikatakan telah hancur dalam serangkaian ledakan di Krimea.* /Reuters/

ZONA PRIANGAN - Setelah pangkalan militer Saki hancur, Krimea dikejutkan dengan ledakan besar di Distrik Dzhankoi.

Informasi yang beredar masih simpang siur. Semula Rusia mengklaim ledakan itu cuma gardu listrik.

Sementera otoritas Krimea mengakui adanya gudang amunisi yang meledak dekat area militer. Informasi lain, gerbong kereta api pengangkut amunisi dihtantam drone Kamikaze.

Baca Juga: Pertahanan Rusia Jebol, Krimea Kembali Diguncang Ledakan, Drone Kamikaze Hantam Gudang Amunisi

Video lain menunjukkan ledakan dari desa terdekat Maiske, yang dievakuasi saat para pejabat memasang penjagaan sejauh tiga mil.

Setidaknya dua orang terluka, menurut laporan awal.

Sergey Aksyonov, kepala rezim pro-Vladimir Putin di Krimea, mengatakan di Telegram: “Rincian kecelakaan sedang diselidiki."

“Sejauh ini kami (memiliki) data dua korban, satu orang dengan luka pecahan peluru, satu tertimpa tembok."

Baca Juga: 20 Jet Tempur Rusia Hancur di Pangkalan Militer Krimea, Dugaan Kuat Terkena Hantaman Rudal HIMARS Ukraina

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x