Sejak 13 Mei 2021, PP Muhammadiyah Sudah Tetapkan Idul Adha Jatuh pada Tanggal 20 Juli

- 19 Juni 2021, 23:01 WIB
PP Muhammadiyah tetap Idul Adha pada 20 Juli 2021.*
PP Muhammadiyah tetap Idul Adha pada 20 Juli 2021.* /Dok. PMJ News/

ZONA PRIANGAN - Kepastian Idul Adha pada tanggal 20 Juli 2021 sudah disampaikan Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah.

"Idul Adha (10 Zulhijjah 1442 H) hari Selasa Pahing, 20 Juli 2021 M," demikian keterangan resmi dari PP Muhammadiyah.

Sebenarnya, penetapan Idul Adha pada 20 Juli sudah dilakukan sejak 13 Mei lalu, bertepatan dengan penentuan Hari Raya Idul Fitri.

Baca Juga: 5 Azab Menanti Orang yang Tidak Mau Bayar Utang, Nomor 4 Sangat Mengerikan

Penetapan resmi tersebut berdasarkan surat Maklumat bernomor 01/MLM/I.0/E/2021 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadan, Lebaran Idul Fitri 2021, dan Zulhijjah 1442 Hijriah.

Dikutip dari PMJ News, penetapan tersebut ditandatangani Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir dan Sekretaris PP Muhammadiyah Agung Danarto pada 26 Januari 2021 lalu.

Selama ini, PP Muhammadiyah punya metode tersendiri dalam penentuan Idul Fitri dan Idul Adha.

Baca Juga: Ada Dua Ampunan dari Allah SWT Berupa Maghfirah dan Afuw, Coba Baca Doa Ini agar Semua Dosa Terhapus

Sering kali penetapan PP Muhamadiyah untuk Idul Fitri dan Idul Adha berbeda dengan keputusan pemerintah.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x