Mengenal Malam Lailatul Qadar di 10 Hari Terakhir Puasa Ramadhan

- 22 April 2022, 03:00 WIB
Ilustrasi Malam Lailatul Qadar di 10 terakhir puasa Ramadhan.
Ilustrasi Malam Lailatul Qadar di 10 terakhir puasa Ramadhan. /Pixabay

ZONA PRIANGAN - Tidak terasa umat muslim di seluruh dunia sudah masuk pada hari ke-20 puasa Ramadhan tahun 1443 Hijriah. Hal ini berarti umat muslim akan berhadapan dengan malam lailatul qadar.

Malam lailatul qadar merupakan salah satu keistimewan dari bulan Ramadhan yang terjadi pada 10 hari terakhir bulan Ramadan.

Kehadiran malam Lailatul Qodar secara jelas disebutkan salam Al-Quran Surat Al-Qadr.

Baca Juga: Selama Ramadhan, Umat Muslim Eropa Kumpul di Masjid London Timur Menikmati Iftar Sambil Menunggu Magrib

“Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al Quran) pada malam kemuliaan. Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu? Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan. Pada malam itu turun malaikat-malaikat dan malaikat Jibril dengan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan. Malam itu (penuh) kesejahteraan sampai terbit fajar.” (QS. Al Qadr: 1-5).

Malam Lailatul Qadar juga dimaknai sebagai “malam yang sempit” karena Allah akan menurunkan para malaikat ke bumi untuk mengatur segala urusan. Jadi bumi pun digambarkan sempit lantaran dipenuhi oleh para malaikat.

Keistimewaan lain dari malam ini yang membuat umat muslim berlomba-lomba untuk meraih malam Lailatul Qadar itu. Salah satunya ialah untuk memperoleh pengampunan atas dosa-dosa kita. Sehingga sangat disayangkan bagi seorang Muslim apabila melewatkan Lailatul Qadar itu.

Baca Juga: Calon Jemaah Haji Perlu Tahu yang Bisa Berangkat ke Mekah Maksimal Berusia 65 Tahun

Baca Juga: Biar Tidak Menyesal Setelah Meninggal, Lakukan Tiga Perkara Ini yang Bisa Menjadi Bekal di Akhirat

menurut Tafsir Ibnu Katsir, Lailatul Qodar terjadi di 10 malam terakhir bulan Ramadhan, yaitu di malam-malam ganjil --malam ke-21, 23, 25, 27, atau malam ke-29.

Allah SWT dan Rasul-Nya tidak memberitahukan secara pasti agar umat Islam menghidupkan 10 malam terakhir bulan Ramadhan guna menemui Lailatul Qadar.***

Editor: Yudhi Prasetiyo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x