Tepat Hari ini 12 November adalah Hari Ayah Nasional, Berikut ini Sejarahnya

- 12 November 2020, 07:33 WIB
Tepat hari ini 12 November 2020 adalah Hari Ayah Nasional
Tepat hari ini 12 November 2020 adalah Hari Ayah Nasional /Instagram@pembinaanideologipancasila

ZONA PRIANGAN - Mungkin banyak yang tidak tahu kalau hari ini 12 November 2020 adalah Hari Ayah Nasional. Bagaimana sejarahnya bisa sampai ada Hari Ayah Nasional?

Dalam situs Sahabat Keluarga Kemendikbud, deklarasi peringatan Hari Ayah pertama kali berlangsung di Solo pada 2016. Hari Ayah lahir atas prakarsa paguyuban Satu Hati, lintas agama dan budaya yang bernama Perkumpulan Putra Ibu Pertiwi (PPIP).

Tahun 2014, PPIP mengadakan peringatan Hari Ibu di Solo dengan cara mengadakan Sayembara Menulis Surat untuk Ibu.

Baca Juga: Pastikan Dapat Bansos BST Rp300 Ribu tahun 2021, Cek NIK KTP di https://dtks.kemensos.go.id

Baca Juga: Panduan Untuk Cek Daftar Penerima dan Nomor Rekening BLT BPJS Ketenagakerjaan Gelombang 2

Acara tersebut mendapat sambutan cukup baik dan mendapatkan sekitar 70 surat terbaik yang kemudian dibukukan.

Beberapa surat terbaik tersebut dibacakan oleh peserta yang terdiri dari anak-anak usia SD, SMP, SMA, Mahasiswa serta umum.

Momen tersebut kian mengharukan ketika anak-anak yatim piatu melakukan sungkeman pada ibu-ibu dari Panti Jompo.

Baca Juga: Jadwal Lokasi SIM Keliling di Kota Bandung, Hari Ini Kamis, 12 November 2020 Ada di Dua Lokasi

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetiyo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x