30 Ribu Pelajar SD Dan SMP Masih Belajar di Rumah Saat New Normal

- 8 Juli 2020, 19:55 WIB
SEKRETARIS Dinas Dikpora Kab. Pangandaran Agus Nurdin.*/AGUS KUSNADI/KABAR PRIANGAN
SEKRETARIS Dinas Dikpora Kab. Pangandaran Agus Nurdin.*/AGUS KUSNADI/KABAR PRIANGAN /

Bahkan saat ini, pihaknya tengah melakukan sosialisasi kembali kepada para guru SD dan SMP kaitan dengan sistem pembelajaran jarak jauh kepada murid-muridnya.

Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Dikpora Kab Pangandaran Dodi Djubardi mengatakan, pihaknya tinggal menunggu intruksi saja kaitan dengan pembelajaran jarak jauh.

"Karena kita sudah siapkan pembelajaran di rumah dengan sistem modul," kata Dodi.

Baca Juga: Masker Transparan Cocok untuk Tuna Rungu

Dodi menjelaskan, para guru membuat modul untuk dipelajari oleh siswa, yang didalamnya terdapat petunjuk bagaimana cara mempelajari materi-materi pelajaran juga ada materi evaluasi.

"Nanti modulnya diantarkan langsung oleh guru ke rumah siswa nya masing-masing. Setelah dua minggu hasilnya dijemput kembali oleh guru sambil memberikan modul yang baru," ucapnya.

Namun bagi sekolah dan orang tua muridnya yang mampu dan siap untuk melakukan pembelajaran dengan sistem daring atau jaringan internet juga diperbolehkan.

Baca Juga: Tradisi Rabu Sedekah di Polres Majalengka, Memupuk Kepedulian Sosial

"Tapi untuk saat ini secara mayoritas kita masih menggunakan media cetak dengan sistem modul," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x