Hadiah Rumah dan Motor Untuk Pejuang Covid-19, Atalia Ridwan Kamil: Inilah Tanda Cinta dalam Bentuk Nyata

- 17 Juli 2021, 20:06 WIB
Hadiah Rumah dan Motor Untuk Pejuang Covid-19, Atalia Ridwan Kamil: Inilah Tanda Cinta dalam Bentuk Nyata.
Hadiah Rumah dan Motor Untuk Pejuang Covid-19, Atalia Ridwan Kamil: Inilah Tanda Cinta dalam Bentuk Nyata. /Biro Adpim Jabar/

ZONA PRIANGAN - Hampir satu setengah tahun sudah pandemi Covid-19 terjadi di Indonesia. Dokter, tenaga kesehatan, dan masyarakat, terus berjibaku melawan pandemi Covid-19 dengan segala upaya. Mereka merupakan pejuang kemanusiaan yang harus diteladani.

Jabar Bergerak memberikan penghargaan kepada mereka yang berjuang melawan pandemi Covid-19.

Penghargaan tersebut bertajuk Romantis (Roemah Idaman Gratis) dan Modis (Motor Idaman Gratis) bagi pejuang kemanusiaan yang kesulitan secara ekonomi.

Baca Juga: Pandemi Covid-19 Berpotensi Pengaruhi Penanganan Stunting di Jabar, Atalia Ridwan Kamil: Banyak Posyandu Tutup

Pendiri Jabar Bergerak Atalia Praratya Ridwan Kamil menyerahkan secara simbolis rumah kepada Cleaning Service RSUD Soreang, Dadan Hidayat, via konferensi video dari Gedung Pakuan, Kota Bandung, Jumat 16 Juli 2021.

Sementara itu, penghargaan berupa motor sudah diserahkan langsung kepada tenaga nonmedis Puskesmas Padasuka bernama Sujono di Sekretariat Jabar Bergerak, Kota Bandung, Rabu 14 Juli 2021.

"Ini adalah tanda cinta kepada para pejuang Covid-19 ini dalam bentuk yang nyata," kata Atalia.

Baca Juga: Atalia Ridwan Kamil Hadiri Pengukuhan Pengurus Jabar Bergerak dan Salurkan Bantuan Rutilahu di Purwakarta

"Gayung bersambut, Jabar Bergerak mendapatkan banyak dukungan dari sponsor seperti bank bjb dan Ingria Group untuk memberikan hadiah berupa rumah dan motor," imbuhnya.

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x